Lensa Jogja

Kemantren Jetis Kota Jogja Akui Gagalkan Pencoblosan Dobel

Setelah sukses menyelenggarakan pemilu 2024 pada Rabu (14/2) kemarin, seluruh TPS di Kemantren Jetis Kota Jogja mengaku keseluruhan acara berjalan dengan lancar. Salah satunya karena berhasil mengagalkan pencoblosan surat suara dobel.

Mereka mengaku sudah seringkali melakukan sosialisasi terkait teknis pelaksanaan pemilu kepada sejumlah tokoh masyarakat maupun petugas KPPS

Meski demikian, di salah satu TPS wilayah tersebut sempat terjadi pencoblosan dobel surat suara. Tapi untungnya hal itu berhasil dicegah oleh para petugas KPPS.

“Alhamdulillah kalo di Kemantren Jetis ini pencoblosan berjalan dengan lancar. Walaupun tentunya kalau ada sedikit permasalahan saya kira itu di manapun sama pasti ada. Namun kalo di Kemantren Jetis ini bisa diatasi,” kata Rini Rahmawati, Mantri Pamong Praja.

“Harapan kita tentunya terpilih pemimpin yang amanah dan tentunya di tingkat bawah tidak ada gesekan-gesekan lagi, dan semuanya bisa legowo, semuanya bisa memahami sehingga tidak ada gesekan-gesekan lagi. Dan ke depannya siapapun pemimpin yang terpilih itu bisa mensejahterakan masyarakat yang adil makmur dan tentunya tujuan dari pemerintah kita terwujud,” lanjutnya.

Disinggung adanya komplain dari para saksi terhadap perhitungan suara, dinilainya setiap kelurahan pasti ada yang komplain. Namun di Kemantren Jetis sendiri meski sempat terjadi komplain, namun dalam waktu itu juga langsung dapat diatasi.

Mereka juga menegaskan di Kemantren Jetis Kota Jogja tidak ada surat suara tercoblos dahulu dan tidak ada oknum nakal yang datang ke TPS untuk memaksa memilih paslon tertentu.

Untuk diketahui, secara umum jumlah pemilih di DIY pada pemilih laki laki di angka lebih dari 1.397.000 orang. Sedangkan pemilih perempuan lebih dari 1.483.000 orang. Kedua total jumlah tersebut tersebar di 430 desa dan 11.932 TPS.

Penulis: Olivia Rianjani

Editor/redaktur: Rizky/Wara

Baca : https://lensa44.com/kpu-kulon-progo-musnahkan-ribuan-surat-suara-rusak/

Share

One thought on “Kemantren Jetis Kota Jogja Akui Gagalkan Pencoblosan Dobel

Comments are closed.