Lensa Jogja

Ekspose Produk Karya Perempuan 2021 Resmi Ditutup

Forum Desa Prima Kulon Progo 2021 mengimplementasikan kegiatan dalam rangka meningkatkan keadilan dan kesetaraan gender, dengan menggelar Expose Produk Perempuan Kulon Progo. Pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah hasil karya perempuan di Kulon Progo, selama ini masih terkendala pengemasan dan pemasaran yang masih kurang optimal.

Setelah sukses diselenggarakan selama empat hari, event Ekspose Hasil Karya Kaum Perempuan dan Pekan Promosi Produk Desa Prima Kabupaten Kulon Progo resmi ditutup pada Sabtu sore. Penutupan dilakukan langsung oleh anggota DPRD DIY GPH Purbodiningrat.

Selain menggelar pameran produk, dalam kegiatan ini juga diresmikan pembukaan Demaya Mart, yang merupakan minimarket khusus untuk menjual berbagai produk UMKM dari wilayah ini.

Gerai Demaya Mart menjadi pemicu pengembangan UMKM, khususnya produk yang dihasilkan kaum perempuan di Kabupaten Kulon Progo, yang selama ini selalu terkendala dengan pemasaran produk. Melalui Demaya Mart produk karya perempuan ini tak hanya dikenal masyarakat local, namun juga wisatawan yang tengah berkunjung ke Kulon Progo.

Lokasi gerai yang berada di jalan utama menuju Bandara Internasional Yogyakarta, menjadi titik strategis untuk memajang produk UMKM agar lebih dikenal luas.

Meski bersiap untuk pemasaran yang lebih luas, pelaku UMKM saat ini masih menemui berbagai kendala terutama soal kemasan atau packaging. Selain itu, perijinan UMKM sertifikasi produk dan pemasaran menjadi pekerjaan yang harus diselesaikan, sebelum melangkah lebih jauh.

Pemerintah provinsi DIY sendiri akan terus melakukan pendampingan terhadap UMKM yang ada di Desa Prima ini, agar dapat terus berkembang dan menjangkau pasaran yang lebih luas.

Melalui event Ekspose Hasil Karya Perempuan ini diharapkan mampu menjangkau pelaku UMKM terutama kaum perempuan dan membantu mereka dalam memasarkan produk yang selama ini masih dilakukan secara konvensional. (Tim Liputan/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *