Lensa OlahragaLensa Terkini

Megawati Hangestri Kembali Raih Gelar MVP Liga Voli Korea Usai Cetak 31 Poin

Megawati Hangestri, pemain voli putri asal Indonesia yang kini bermain di Liga Voli Korea Selatan kembali mendapatkan gelar Most Valuable Player (MVP) atau pemain terbaik.

Gelar itu didapatkan setelah dirinya berhasil mengumpulkan 31 poin untuk klubnya, Daejeon JungKwanJang Red Sparks saat melawan Pink Spiders, pada Kamis (26/10) di Samsan World Gymnasium, Incheon, Korea Selatan.

Hal itu juga membuat klubnya berhasil mengalahkan juara bertahan liga voli Korea Selatan tersebut. Secara luar biasa, pemain voli berhijab itu mencetak poin terbanyak untuk timnya.

Awalnya, Red Sparks tertinggal dua poin dari Pink Spiders, di mana pada set pertama dengan poin 21-25 dan set kedua dengan poin 26-28. Namun, Megawati berhasil membantu timnya bangkit pada set ketiga dengan poin 25-22 dan menyamakan kedudukan pada set keempat dengan poin 25-7.

Lalu, di set terakhir yaitu set kelima dirinya berhasil mengungguli lawannya dengan skor 18-16 dan meraih kemenangan dramatis dengan skor 3-2.

Dalam pertandingan itu, Megawati berhasil mencetak skor terbanyak dengan 31 poin termasuk 29 attack dan 2 black point.

Saat pertandingan selesai dan timnya dinyatakan menang, Megawati terlihat sujud syukur dan menangis bahagia. Ia mengkau senang dan mengucapkan terimakasih kepada staf dan rekan-rekan satu timnya.

“Hari ini aku bersyukur kepada Allah, tuhan aku. Terima kasih untuk teman-teman, pelatih, semua staf, semua bermain bagus, tidak mengalah sampai akhir, semua pasti bisa,” kata Megawati, dikutip Jumat (27/10).

Gelar MVP ini merupakan gelar kedua yang ia dapatkan setelah terjun ke Liga Korea. Pencapaian opposite andalan timnas Indonesia itu juga membawa namanya naik peringkat pada daftar top skor sementara pada liga voli Korea.

Seperti yang diketahui, meski umurnya masih muda, Megawati lumayan populer di dunia voli. Pada tahun 2021 lalu, dirinya turut membela Timnas Voli Putri Indonesia di SEA Games 2021dan juga pernah memperkuat klub Jakarta Pertamina Fastron (JPF) yang berlaga di Proliga 2022.

Selain itu, ia juga pernah bergabung dengan tim asal Thailand yakni Supreme Chonburi E. Tech dan berhasil membantu tim tersebut meraih juara 3 di Asian Club Championship dan juara 3 di Thailand League.

Dengan sederet pengalamannya itu, Megawati Hangestri akhirnya bergabung dengan liga voli Korea Selatan Daejeon JungKwanJang Red Sparks.

Penulis: Chumaida

Editor/redaktur: Rizky/Wara

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *