HeadlineLensa Terkini

Korban Tewas Gempa Turki-Suriah Tembus 3.800 Orang dan 14.500 Luka-luka

Korban tewas akibat gempa yang mengguncang Turki dan Suriah terus bertambah. Kini tercatat lebih dari 3.800 orang tewas dalam kejadian ini.

Melansir dari AFP, Selasa (7/2), menurut pemerintah dan otoritas penyelamat setempat, setidaknya 1.444 orang tewas pada Senin (6/2) di seluruh wilayah Suriah. Sementara di Turki, tercatat jumlah korban tewas bertambah menjadi 2.379 orang.

Jumlah korban baru itu membuat total kematian di kedua negara setidaknya menjadi 3.823 orang. Sementra itu, hampir 14.500 orang terluka dan 4.900 bangunan rata dengan tanah akibat gempa.

Proses evakuasi dan pencarian pun masih dilakukan, meski terhambat badai salju musim dingin yang menutupi jalanan dengan es. Cuaca buruk ini bahkan membuat tiga bandara utama di daerah terdampak gempa tidak dapat beroperasi sehingga mempersulit pengiriman bantuan vital.

Menurut laporan Badan Survei Geologi AS (USGS), gempa pertama terjadi pada Senin terjadi pada pukul 04:17 waktu setempat di kedalaman sekitar 18 kilometer di dekat kota Gaziantep, Turki, yang merupakan rumah bagi sekitar dua juta orang.

Turki pun langsung mengumumkan tujuh hari masa berkabung untuk menghormati para korban meninggal.

USGS bahkan juga mencatat, guncangan dahsyat gempa pertama diikuti oleh setidaknya 60 gempa susulan, termasuk gempa berkekuatan 7,5 yang mengguncang wilayah tersebut di tengah upaya pencarian dan penyelamatan korban.

Turki memang menjadi salah satu negara di Eropa yang rentan aktivitas seismik atau gempa.

Gempa ini juga tercatat menjadi gempa yang paling mematikan yang melanda negara itu dalam lebih dari 20 tahun. Gempa ini juga dikatakan sekuat gempa pada tahun 1939, di mana gempa itu paling kuat yang pernah tercatat terjadi di Turki. Kala itu, 33 ribu orang meninggal di Provinsi Erzincan timur.

Belasan negara diketahui menjanjikan bantuan setelah gempa berkekuatan M 7,8 melanda. Gempa ini terjadi saat orang-orang masih tidur dan di tengah cuaca beku yang menghambat upaya darurat. (SC/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *