Lensa KesehatanLensa LifestyleLensa Terkini

Camilan Sehat yang Tidak Bikin Kamu Takut Gemuk!

Camilan merupakan teman bagi banyak orang ketika sedang bekerja, menonton film, atau bahkan hanya bersantai dan mengobrol dengan keluarga. Camilan juga menjadi pilihan sebagai pengganjal perut atau bahkan sekedar menjadi penyemangat ketika mengerjakan sesuatu.

Akan tetapi, banyak dari kita bahkan tidak menyadari bahwa terdapat banyak camilan yang dapat berpotensi tidak baik bagi tubuh. Meski begitu, masih banyak juga camilan yang sehat sekaligus lezat yang dapat memiliki efek baik bagi kesehatan. Camilan sehat mampu memberikan energi tambahan bagi tubuh sehingga performa ketika belajar atau bekerja akan lebih meningkat.

Beberapa kriteria camilan sehat yang dapat kamu dapatkan, yaitu:

  • Rendah lemak
  • Rendah Kalori
  • Mengandung protein
  • Mengandung vitamin
  • Mengandung mineral
  • Mengandung serat
  • Tidak banyak gula atau bahan pemanis buatan

Berikut beberapa camilan sehat yang dapat kamu coba:

1. Rujak buah

Rujak buah merupakan makanan yang terbuat dari aneka buah-buahan yang disantap dengan saus kacang. Karena berbahan dasar buah tentu akan menambah nutrisi seperti vitamin, serat dan mineral. Namun, bagi penderita maag perlu memilih saus kacang yang tidak pedas.

2. Kacang

Kacang menjadi salah satu makanan yang dapat dijadikan camilan sehat. Hal ini dikarenakan kacang jenis apapun mengandung banyak protein, mineral, serat dan vitamin.

Mengonsumsi kacang seperti almond dan kacang tanah dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dan trigliserida yang mampu meningkatkan kadar kolesterol baik. Sehingga kacang baik untuk kesehatan jantung dan mampu mengontrol gula darah.

Share

One thought on “Camilan Sehat yang Tidak Bikin Kamu Takut Gemuk!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *