Uncategorized

Universitas di Inggris Kenalkan Jurusan Ilmu Sihir dan Gaib, Minat Gabung?

University of Exeter di Inggris baru-baru ini menghebohkan publik dengan memperkenalkan jurusan baru yaitu jurusan Ilmu Sihir dan Gaib. Program studi paling unik di dunia itu dibuka untuk jenjang S2 alias magister.

Melansir dari laman resmi Exeter.ac.uk, jurusan Ilmu Sihir dan Gaib ini disebut akan membangun keahlian mahasiswanya sambil mengeksplorasi minatnya dalam sejarah esoterisme, sihir, sihir ritual, ilmu gaib, dan topik lain yang terkait dengan hal-hal tersebut.

Sementara itu, menurut Emily Selover selaku ketua jurusan, mengatakan di jurusan ini mahasiswa akan mempelajari sejarah dan pengaruh ilmu sihir di seluruh dunia terhadap masyarakat ataupun sains.

Emily juga menjelaskan, dibukanya jurusan Ilmu Sihir dan Gaib ini dilatarbelakangi oleh kenaikan minat terhadap sihir belakangan ini yang meningkat pesat.

Dalam program studi ini, para ahli dari berbagai bidang akan turun langsung dalam proses belajar mengajar. Mulai dari ahli sejarah, literatur, filsafat, arkeologi, sosiologi, psikologi, hingga agama.

Pengajaran di jurusan ini berbasis penelitian yang dikombinasikan dengan pengalaman praktis seperti kunjungan lapangan dan juga pertemuan bulanan dengan pusat sihir dan esoterisme.

Program ini juga akan membekali mahasiswanya dengan berbagai ketrampilan, seperti berpikir kreatif, berpikir kritis, fleksibilitas, kesadaran diri, rasa ingin tahu, dan lain sebagainya. Mahasiswa yang bergabung pun diberikan kebesasan untuk membuat program sendiri sesuai dengan keahlian dan kepentingannya sendiri.

Program studi yang diklaim menjadi jurusan sihir dan gaib pertama di Inggris ini akan berbasis di Institut Studi Arab dan Islam. Rencananya, kelas pertama dari jurusan ini akan dimulai pada bulan September 2024 mendatang. Buat kalian yang tertarik bergabung di jurusan ini juga disediakan beasiswa.

Pihak Exeter University memberikan kesempatan beasiswa bagi calon mahasiswa S2 yang berbakat dan juga menyediakan Global Excellence Scolarship bagi pembiayaan mahasiswa internasional. Untuk pendaftaran beasiswa ini buka mulai bulan Januari 2024.

Penulis : Chumaida

Editor / Redaktur : Rizky / Wara

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *