Lensa KesehatanLensa Lifestyle

Tips Cegah Kantuk Setelah Berbuka Puasa, Lakukan Hal ini Biar Mata Tetap Segar

Buka puasa merupakan momen yang paling ditunggu-tunggu setelah seharian menahan haus dan lapar. Bagi yang sedang menjalankan ibadah puasa, bisa kembali dapat merasakan kesegaran air dan nikmatnya santapan makanan.

Biasanya orang berbuka dengan makanan manis. Makanan manis boleh dikonsumsi selagi tidak berlebihan. Sebab, dengan mengonsumsi makanan manis yang berlebih dapat menimbulkan kantuk dan memicu rasa lapar semakin hebat. Akibatnya, asupan kalori pun bertambah banyak.

Hal tersebut dibenarkan oleh dr. Christoper Adrian, M Gizi,, SpGK yang merupakan spesialis gizi. Menurutnya, mengonsumsi makanan manis saat buka puasa dengan porsi berlebih akan menyebabkan kantuk dan cepat lapar.

“Terus risikonya akan menjadi lapar lagi karena ketika kita minum manis, insulin akan menanjak naik buat mengimbangi gula yang masuk ke tubuh. Melonjak naik, gula darah kita akan cepat turun. Memberikan respon lapar jadi akan makan lebih banyak lagi,” katanya.

Berikut beberapa tips yang dapat dilakukan untuk mengusir rasa kantuk setelah berbuka puasa.

• Menjaga Pola Makan

Sumber Foto : jovee.id

Makanan yang kita makan juga mempengaruhi timbulnya rasa kantuk. Seperti penjelasan dr. Christoper Adrian, yang mengatakan bahwa ketika berbuka jangan terlalu banyak makan-makanan manis, karena hal tersebut dapat menimbulkan rasa kantuk yang berlebih.

Selain itu, diimbau untuk tidak lupa minum air putih yang cukup ketika berbuka dan sahur. Kurang minum air putih dapat meningkatkan dorongan untuk tidur sehingga orang akan selalu merasa mengantuk. Pastikan untuk mengonsumsi campuran karbohidrat kompleks, protein, serta buah-buahan dan sayuran.

• Lakukan Peregangan

Sumber Foto : m.klikdokter.com

Orang-orang akan cenderung mudah mengantuk jika kurang gerak atau hanya duduk diam tanpa melakukan aktivitas. Rasa Lelah dan kantuk tak cuma diakibatkan terlalu banyak bergerak, tetapi juga sebaliknya.

Ketika sudah mulai ada tanda-tanda mengantuk, coba lakukan peregangan sederhana untuk melemaskan otot-otot Anda agar tak kaku. Cara ini juga dapat memperlancar aliran darah dan meningkatkan asupan oksigen ke otak sehingga mengusir rasa kantuk.

Mengobrol

Sumber Foto : vice.com

Dengan mengembalikan energi dan kewaspadaan agar tidak mengantuk, bisa dimulai dengan hal sederhana seperti berbincang sejenak.

Mulailah obrolan dengan topik yang menarik seperti film yang baru dirilis, atau sesuatu hal lain yang mampu merangsang otak dan mental seperti membicarakan tentang pekerjaan atau politik.

Tapi perlu diingat, untuk tetap menghindari obrolan yang mengarah ke ghibah, karena tentunya akan mengurangi pahala puasa Anda. Dengan mengobrol Anda dapat mengalihkan pikiran yang kosong sehingga kembali berkonsentrasi.

Demikian beberapa tips yang dapat dilakukan untuk menghilangkan rasa kantuk setelah berbuka dan selama Anda berpuasa. Jangan jadikan puasa sebagai halangan untuk melakukan berbagai aktivitas rutin Anda. (BTP/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *