Lensa JogjaLensa Terkini

Pembangunan Rumah Syukur Layak Huni di Sleman Hampir Rampung

Pembangunan rumah syukur layak huni dari warga Thoriqoh Siddiqiyah, keseluruhannya kini hampir rampung. Di Sleman, Yogyakarta, proses pembangunan telah memasuki tahap penyelesaian yang nantinya ditargetkan bakal rampung hari ini, Senin (23/10).

Belasan relawan yang merupakan anggota Organisasi Pemuda Shiddiqiyyah (Opshid) tersebut sibuk dengan tugas masing-masing. Ada yang melakukan penghalusan tembok depan, pemasangan plafon dalam ruang, ada yang melakukan proses instalasi jaringan listrik, hingga pemasangan genteng untuk atap teras rumah.

Mereka terlihat bersemangat saling bahu membahu menyelesaikan pembangunan rumah syukur untuk Sumiasih, warga RT 04 Kebon Agung. Seorang janda anak dua penyandang disabilitas bisu tuli yang selama ini dirawat oleh kakak kandungnya usai ditingal oleh suami.

“Alhamdulillah, bahagia dan bersyukur dapat bantuan ini. Karena kan sebelumnya tinggal bareng-bareng dua keluarga,” ungkap Abdul Rochmad, kakak Sumiasih.

Tanpa kenal lelah, demi mewujudkan rumah layak untuk warga kurang mampu ini pekerjaan pembangunan rela dilakukan hingga malam hari.

“Kami berusaha memberikan bangunan yang lebih baik. Kami di sini hanya menyampaikan Ibu Sumasih sebagai penerima. Jadi semua itu untuk Ibu Sumiasih mendapatkan tempat tinggal yang layak,” kata Ujang Kurniawan, ketua panitia.

Pembangunan rumah syukur ini merupakan satu dari ratusan rumah layak huni yang dibangun oleh Organisasi Pemuda Shiddiqiyyah, front ketuhanan yang maha esa di seluruh tanah air.

Pembangunannya serentak dilakukan pada pertengahan September lalu yang sepenuhnya dibiayai oleh donatur. Baik dari zakat mal, shodaqoh warga siddiqiyah, seluruh pengurus organisasi, hingga ketua umum Opshid, Muhammad Subchi Azal Tsani.

Rencananya, rumah gratis ini akan diserahterimakan kepada penerima bantuan pada 28 Oktober mendatang, dalam rangka tasyakkuran sumpah pemuda yang ke 95 dan lahirnya lagu kebangsaan Indonesia Raya.

Penulis: Joko Pramono

Editor/redaktur: Rizky / Wara

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *