Lensa Terkini

Dikira April Mop, Beragam Reaksi Warganet Soal Rencana Kenaikan BBM

Erick Thohir selaku Menteri Badan Usaha Milik Negara telah memastikan pada 1 April 2020, harga BBM terutama Pertamax akan naik menjadi Rp16.000 per liter. Kenaikan ini diakibatkan oleh pelonjakan harga minyak mentah dunia yang telah menembus US$100 atau 143 ribu per barel.

Dilansir dari berbaga sumber, minyak mentah di dunia meningkat sangat tajam karena dampak dari invasi Rusia ke Ukraina. Oleh karena itu, minyak mentah di Indonesia alias Indonesia Crude Price juga ikut terkena imbasnya.

Kenaikan bahan bakar minyak (BBM) pada pertamax menimbulkan reaksi warganet sejagat maya, terutama di Twitter, hingga keyword pertamax menjadi trending topik dari beberapa hari lalu sampai sekarang.

Terdapat salah satu komentar kocak warganet yang ditujukan untuk perempuan dari akun @holokus_.

“Harga pertamax naik, kurang kurangin nyasar pake gmaps ya cantik”. Salah satu cuitan warganet. Komentar tersebut sontak menuai banyak komentar dari warga Twitter lainnya.

Tak hanya itu, kelucuan warganet juga bermacam-macam. Ada salah satu warganet yang mengira kenaikan BBM ini adalah Perayaan April Mop.

“1 April PPN naik, pertamax naik, tak kira ini April Mop ternyata beneran,” cuit @orenkucing05.

Di tengah komentar warganet yang kocak, ada salah satu keluhan dari akun @bartendermuda yang mengatakan berapapun harga yang dinaikkan, dia akan tetap mengisi bensin dengan nominal 10 ribu yang biasanya dibeli.

Selain itu, juga ada beberapa warganet yang setuju dengan kenaikan ini. Dia menganggap hal ini wajar terjadi dalam pertamax karena memang konsumennya dari masyarakat kalangan kaya. (AIS/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *