Lensa MancaLensa SelebritisLensa SinemaLensa Wisata

Akhirnya Pierce Brosnan Mengaku Bersalah

Akhirnya Pierce Brosnan mengaku bersalah telah melakukan pendakian di area terlarang Yellowstone. Sang aktor diperintahkan untuk membayar denda $500 dan memberikan donasi sebesar $1.000 ke Yellowstone Forever. Yellowstone Forever adalah lembaga partner nirlaba taman nasional itu.

Kamis kemarin (14/3), akhirnya aktor Pierce Brosnan mengaku bersalah memasuki area thermal terlarang di Taman Nasional Yellowstone November lalu. Ia divonis membayar denda dengan total sebesar $1.500, menurut catatan pengadilan District A.S. di Wyoming.

Sebelumnya, aktor berusia 70 tahun itu dipanggil untuk siding pengadilan melalui telpon pada Januari lalu. Saat itu ia menyatakan dirinya tidak bersalah.

Dokumen pengadilan tidak merinci bagaimana tepatnya Brosnan melanggar aturan saat ia berkunjung ke Yellowstone 1 November lalu. Taman Nasional yang terkenal dengan sumber air panasnya dan pemandangannya yang indah itu mewajikan pengunjung untuk tetap berada di jalan setapak atau jembatan kayu yang tersedia di area thermal.

Air dari sumber air panas itu bahaya dan bisa menyebabkan cedera serius bahkan fatal. Sebagian sumber air panas tertutup permukaan tanah yang rapuh. Lebih dari 20 orang meninggal karena luka bakar setelah memasuki atau jatuh ke dalam sumber air panas di Yellowstone.

Brosnan sendiri berada di Yellowstone untuk syuting film terbarunya, “The Unholy Trinity”. Dalam film itu, ia berperan sebagai Sheriff Gabriel Dove. Menurut IMDb, salah satu lokasi yang digunakan untuk film itu adalah Peternakan Yellowstone, Livingston, Montana.

Film “The Unholy Trinity” mengisahkan seorang pria yang mengadapi hukuman mati karena menyuruh anaknya untuk membunuh laki-laki yang menuduhnya melakukan kejahatan yang tidak pernah dilakukannya.

Penulis : Ara

Editor / redaktur : Rizky / Wara

Sumber: Jesus Jimenez, Pierce Brosnan Pleads Guilty to Hiking in a Restricted Area at Yellowstone, diakses 15/3/2024 sari nytimes.com

Baca : https://lensa44.com/pierce-brosnan-atas-tuduhan-masuk-area-terlarang-di-yellowstone/

Share