HeadlineLensa Terkini

Ada Ancaman Bom di Konser NCT 127 Hari Ini, Polisi Pastikan Konser Tetap Berjalan

Jagat maya tengah dihebohkan dengan kabar munculnya ancaman bom di lokasi konser boyband asal Korea NCT 127 di ICE BSD, Tangerang Selatan. Ancaman itu berupa surat tulisan tangan.

Informasi soal ancaman bom konser NCT 127 itu, pertama kali diunggah oleh akun Twitter @txtdaripamulank, pada Jumat (4/11). Akun itu menggunggah empat foto kertas yang berisi berbagai pesan. Pada salah satu kertas itu bertuliskan pesan berupa ‘ICE BSD 4 NOVEMBER 2022 11 ORANG 3 MOBIL TNT DAN TATP SOS’.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan membenarkan informasi tersebut.

“Memang ancamannya di media sosial itu benar ada seperti itu. Saat ini Polres Tangsel sedang melakukan pengecekan,” kata Zulpan.

Zulpan juga mengatakan, bahwa pihaknya sudah meluncurkan tim penjinak Bom (Jibom) untuk sterilisasi. Ia pun berjanji, akan segera menyampaikan hasil sterilisasi yang tengah dilakukan oleh tim penjinak bom (bom) di lokasi konser NCT 127 tersebut. Namun, ia menyebut sejauh ini belum ditemukan benda mencurigakan di lokasi.

Sementara terkait gelaran konser tersebut, Zulpan memastikan konser itu akan tetap berjalan sesuai jadwal.

“Iya sampai saat ini tadi saya sudah bicara dengan Kapolres, tidak ada penundaan ya,” kata

Di sisi lain, Kapolres Tangerang Selatan mengatakan pihaknya juga menerjunkan 250 personel untuk mengamankan jalannya konser NCT tersebut.

Selain itu, Kapolres Tangsel pun telah menyiapkan berbagai hal untuk mendukung pelaksanaan acara, mulai dari posko kesehatan, pintu darurat, hingga sistem tiketing.

Diketahui, boygroup asal Korea Selatan NCT 127 itu menggelar konser bertajuk NCT 127: 2nd Tour Neo City: Jakarta – The Link. Konser itu digelar selama 2 hari pada 4-5 November 2022 di ICE BSD. (SC/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *