Lensa Kuliner

Putri Mandi, Jajanan Cantik yang Disiram Kuah Santan

Banyak orang yang tidak familiar dan mungkin salah kaprah dengan nama jajanan jadul ini. Kenapa namanya putri mandi? Apakah ada filosofi tertentu? Simak penjelasan di bawah, yuk!

Putri mandi merupakan jajanan jadul berupa bola tepung berwarna-warni, yang diisi dengan enten-enten manis dan disiram kuah santan kental.

Tidak ada filosofi mendalam tentang penamaan kue ini. Nama putri mandi diambil karena bentuknya yang bulat dan berwarna-warni layaknya seorang putri, lalu disirami kuah santan kental yang seperti sedang dimandikan.

Pada dasarnya, kue ini hanya berisikan tiga bola tepung berwarna merah muda, hijau, dan kuning. Akan tetapi, seiring perkembangan jaman, warna dan jumlah bola tepung kue ini pun menjadi lebih bervariasi.

Tidak banyak yang tahu dari mana putri mandi ini berasal, akan tetapi beberapa sumber mengatakan, bahwa kue basah manis ini berasal dari Sumbawa, NTB dan kawasan Rokan Hulu, Riau.

Kuliner cantik ini memiliki tampilan yang sama dengan kue mendhut dari Jawa Tengah dan kue mochi dari Jepang.

Bahan-bahan kue ini pun cukup sederhana, hanya tepung ketan, tepung tapioka, garam, gula halus, air hangat, dan pewarna makanan. Sementara untuk kuah, hanya santan, tepung maizena, garam, gula pasir, dan daun pandan.

Kue ini banyak dijumpai di pasar-pasar tradisional yang ada di seluruh Indonesia.

Rasanya yang legit dan teksturnya yang kenyal, membuat kue ini cocok dijadikan kudapan untuk berbuka puasa. Juga, kue ini cocok dinikmati dengan segelas teh hangat. (YC/L44)

Share

One thought on “Putri Mandi, Jajanan Cantik yang Disiram Kuah Santan

  • Wow, wonderful weblog structure! How long have you been running a
    blog for? you made running a blog glance easy. The whole glance of
    your website is magnificent, as smartly as the content
    material! You can see similar here najlepszy sklep

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *