Lensa Terkini

Yudi Purnomo Kini Resmi Jadi Influencer Anti Korupsi

Diawali oleh Novel baswedan yang beberapa waktu lalu resmi mengumumkan channel youtubenya, kini jejaknya diikuti oleh rekan sejawatnya, yakni Yudi Purnomo Harahap.

Yudi yang sebelumnya sempat mencuit bahwa dirinya hendak menjadi influencer anti-korupsi, akhirnya membagikan channel dan konten pertamanya di twitter, pada Jumat (22/10).

“Salam Antikorupsi, Kawan-kawan video pertama ini saya buat dgn sederhana, Karena katanya langkah besar harus dimulai dari langkah kecil he he, semangat terus belajar& berbagi ilmu untuk Indonesia yang bebas dari korupsi Mohon saran dan masukannya,” kata Yudi, dikutip di akun twitternya, Sabtu (23/10).

Ia menambahkan, kendati dirinya sudah tidak lagi dibayar oleh negara untuk memberantas korupsi, namun membagikan pengetahuan tentang anti korupsi begitu penting baginya. Ia berharap, melalui konten videonya, akan bisa memberikan edukasi bagi masyarakat.

Dalam videonya, Yudi mengaku mendapat banyak tawaran untuk berbagi pengetahuan ihwal anti korupsi lewat bangku perkuliahan, podcast, atau jadi pembicara di forum-forum.

“Apa sih tujuan dari vlog saya? Ya tentu kita akan membahas mengenai korupsi, mulai dari pencegahan hingga penindakannya, mulai dari upaya-upaya pendidikan antikorupsi sampai dengan operasi tangkap tangan (OTT), dan juga kita bisa meluas ke manapun.” Kata Yudi.

Selain hanya bermonolog, Yudi menyebut bahwa akan mengundang beberapa tokoh terkait untuk bersama menjelaskan tentang pendidikan anti korupsi secara lebih detail dan luas.

“Impian kita bersama untuk indonesia bebas dari korupsi itu bisa terjadi, dan kita adalah pemuda-pemuda yang akan berusaha mewujudkan itu, apapun bidang dan kontribusi kita saat ini.” Tambahnya. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *