Lensa Manca

Selama Sepekan 1000 Orang Telah Ditahan di Etiopia

Selama sepekan terakhir ini, 1.000 orang telah ditahan di beberapa kota Etiopia usai adanya pecah konflik antara pemerintah federal dan pasukan yang bersekutu dengan Front Pembebasan Rakyat Tigray (TPLF), pada Rabu (17/11).

“Setidaknya 1.000 orang diyakini telah ditahan selama sekitar sepekan terakhir. Beberapa laporan menyebutkan angka itu jauh lebih tinggi,” ujar Komisaris Tinggi PBB untuk Hak Asasi Manusia.

Adapun laporan dari Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), bahwa sebagian dari mereka yang ditahan merupakan etnis Tigrayan.

Melansir dari Reuters, pada 2 November lalu, Etiopia telah memberi sinyal terkait keadaan daruratnya selama enam bulan.

Sinyal darurat itu memungkinkan tersangka akan ditahan tanpa adanya pengadilan serta penggeledahan dari rumah ke rumah tanpa surat perintah.

“Perkembangan ini semakin merisaukan, mengingat sebagian besar dari mereka yang ditahan adalah orang-orang Tigrayan,” ujar Komisaris Tinggi PBB untuk Hak Asasi Manusia.

Atas hal itu, kepolisian Etiopia menyampaikan jika penangkapan yang dilakukan tak bermotif etnis, namun ditujukan untuk menahan pendukung TPLF.

(IM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *