HeadlineLensa KulinerLensa Terkini

Sego Megono : Kuliner Unik Khas Pekalongan

Sego megono atau yang bisa disebut nasi megono merupakan kuliner khas dari Jawa Tengah lebih tepatnya dari Kabupaten Pekalongan. Sebuah nasi yang lembut dipadukan dengan gori/nangka muda yang dicincang kecil-kecil, serta diperkaya dengan bumbu khas seperti daun salam dan serai. Sehingga menciptakan sebuah pengalaman kuliner yang dapat memanjakan lidah dan menggugah selera di setiap hidangannya.

Sego megono ini memiliki cita rasa yang cukup unik, manis, gurih, sedikit pedas dan lezat.
Biasanya, sego megono disajikan bersama dengan aneka macam gorengan, seperti tempe, bakwan, atau bahkan ikan teri sehingga rasanya lebih nikmat. Makanan ini banyak ditemukan di warung-warung atau lesehan pinggir jalan daerah Kabupaten Pekalongan. Selain rasa yang unik dan lezat, sego megono ini memiliki harga yang cukup terjangkau.


Resep Sego Megono ini cukup rumit. Namun, anda pasti bisa membuat Sego Megono yang gurih dan lezat ini di rumah.


Dilansir dari Channel Youtube @Dapurtomatceri, Berikut ini resep dan cara membuatnya:
Bahan-bahan:
· ½ buah nangka muda (dikupas dan dicuci bersih)
· 1/2 buah kelapa (sudah diparut)
· 6 siung bawang putih
· 11 siung bawang merah
 1 sdt lada
· 1 sdt ketumbar
· 3/4 buah kemiri
· 2 ruas kencur kecil
· 1 ruas laos
· 6 buah cabe rawit
· 2 batang serai
· 5 buah cabe merah (diiris tipis)
· 5 buah bawang merah (diiris tipis)
· 3 buah daun jeruk
· ¾ buah daun salam
· 1 keping gula jawa
· 1 sdm garam
· 1 sdt kaldu bubuk
· 1 sdt terasi (sudah dikukus)


Cara membuat:

  1. Pertama, cacahlah nangka muda sampai menjadi potongan kecil-kecil.
  2. Lalu haluskan bumbu mulai dari lengkuas, serai, kencur, ketumbar, lada, cabe rawit, bawang merah, bawang putih, kemiri, gula merah, terasi, garam dan kaldu bubuk serta tambahkan air secukupnya.
  3. Setelah bumbu halus, tuangkan bumbu tersebut ke dalam wadah yang berisi parutan kelapa. Aduklah sampai merata, tambahkan daun salam dan daun jeruk serta koreksi rasa. Usahakan rasa asin yang menonjol, agar tidak hambar saat diurab dengan nangka muda.
  4. Kemudian, masukkan parutan kelapa yang berbumbu ke dalam wadah daun pisang.
  5. Siapkan dandang/panci yang sudah mendidih, lalu masukkan nangka yang sudah dicacah bersamaan dengan wadah daun pisang yang berisi parutan kelapa berbumbu. Kukuslah selama 30 menit.
  6. Setelah nangka terlihat empuk, angkat dan sisihkan.
  7. Kemudian, panaskan minyak ke dalam wajan. Tumis irisan bawang merah sampai harum lalu masukkan irisan cabai merah sampai layu. Masukkan pula parutan kelapa berbumbu yang sudah dikukus tadi, tumis sebentar agar tahan lama/tidak basi. Lalu matikan kompor, sisihkan tumisan parutan kelapa tersebut.
  8. Ambil nangka yang sudah dikukus, lalu campurkan dengan tumisan parutan kelapa aduk hingga merata. Setelah tercampur, tuangkan ke dalam wadah atau piring.

Sumber : panturapost.com

Agregator : Annisa / L44

Share