Lensa Terkini

Rafflesia Arnoldii Mekar di Luar Habitat untuk Pertama Kalinya

Bunga Rafflesia Arnoldii R.Br adalah spesies ikonik Indonesia yang terletak di belantara hutan Bengkulu, Sumatera. Namun untuk pertama kalinya, para ilmuwan berhasil menumbuhkan bunga raksasa ini di luar habitat aslinya yaitu Kebun Raya Bogor, meski hanya bertahan 3 hari.

Sofi Murisdawati, peneliti dan Kurator Rafflesia Arnoldii Kebun Raya Bogor, mengatakan bahwa beberapa bunga kuntum mulai bermunculan dan yang paling menonjol terjadi pada 12 September 2022 lalu.

“Ini merupakan kelanjutan dari penelitian seseorang ahli botani Belgia yang tinggal di Bogor pada tahun 1850-an,” kata Sofi dalam keterangannya, dikutip pada Sabtu (17/9).

Sofi menjelaskan, bahwa Rafflesia Arnoldii adalah bunga parasit raksasa yang sangat unik. Tantangannya tidak hanya untuk menciptakan kembali ekosistem yang mirip dengan lingkungan alamnya akan tetapi juga keunikan dari bunga Rafflesia Arnoldii tersebut.

Rafflesia arnoldii R.Br di Kebun Raya Bogor menempel pada pohon Tetrastigma lanceolarium (Roxb.) sebagai contoh. Terlepas dari kenyataan bahwa mereka telah menciptakan ekosistem yang hampir identik dengan habitat aslinya, padma raksasa langka Indonesia ini hanya dapat bertahan selama 3 hari di luar habitat aslinya.

Sofi mengungkapkan diameter parasit di Kebun Raya Bogor kurang dari 60 cm. Curah hujan dan intensitas hujan yang melanda Bogor saat bunga mekar tersebut kemungkinan menjadi penyebab bunga Rafflesia Arnoldii tidak dapat mekar sempurna. Terdapat banyak air dalam kelopak bunga, mungkin itu yang menyebabkan mekar bunga tidak bisa bertahan lama. (HR/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *