HeadlineLensa Terkini

Presiden Jokowi Lantik Panglima TNI Yudo Margono, Menko Polhukam dan Menhan Jadi Saksi

Setelah melalui tahapan panjang penyeleksian calon Panglima TNI, KSAL Yudo Margono akhirnya resmi dilantik sebagai Panglima TNI oleh Presiden Jokowi pada Senin (19/12).

Pelantikan yang berlangsung di Istana Negara Jakarta itu, dihadiri oleh sejumlah pejabat negara, termasuk mantan Panglima TNI Andika Perkasa, yang kini jabatannya telah berpindah tuan ke KSAL Yudo Margono.

“Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darmabakti saya kepada bangsa dan negara,” kata Panglima TNI Yudo Margono di bawah kitab suci.

Usai pembacaan sumpah jabatan, Panglima TNI Yudo Margono kemudian menandatangani berita acara pelantikan, yang dalam hal ini melibatkan Menko Polhukam Mahfud MD dan Menteri Pertahanan  Prabowo Subianto sebagai saksi.

Selanjutnya, Presiden Jokowi menyematkan tanda pangkat dan tongkat komando kepada Panglima TNI.

Sebelumnya, Panglima TNI Yudo Margono sendiri telah melewati Uji Kelayakan dan Kepatutan (Fit and Proper Test) bersama Komisi I DPR RI, yang kemudian disetujui oleh seluruh anggota Komisi I.

Hasil daripada Fit and Proper Test itu, kemudian dibawa ke rapat paripurna DPR RI yang dipimpin langsung oleh Ketua DPR RI Puan Maharani. Dalam rapat paripurna, seluruh anggota parlemen sepakat untuk mengesahkan Yudo Margono untuk melanjutkan mandat sebagai Panglima TNI.

Sementara Jenderal Andika Perkasa yang kini telah menanggalkan jabatan Panglima TNI, diketahui akan memasuki masa pensiun per 21 Desember 2022 lusa. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *