Lensa JogjaLensa Terkini

Peringati HUT ke-78, 3 Matra TNI dan Polri Droping Air Bersih di Gunungkidul

Dalam memperingati HUT TNI yang ke-78, rasa empati ditunjukkan oleh tiga matra TNI yang bertugas di Yogyakarta. Bersama dengan Polri, mereka melakukan droping air bersih di empat padukuhan di Kalurahan Pacarejo, Kapanewon Semanu, Gunungkidul, Yogyakarta.

Marsekal Pertama Dedy Susanto selaku Komandan Lanud Adisucipto, menyampaikan droping air ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan HUT TNI. Di mana kondisi masyarakat sedang mengalami kesulitan air bersih akibat kemarau panjang.

“Dalam rangkaian kegiatan HUT TNI yang ke-78 ini kami memberikan bantuan air bersih. Hal ini karena kondisi masyarakat sedang mengalami kesulitan air besih akibat musim kemarau yang panjang,” ungkapnya.

Sesuai dengan usia TNI saat ini yang sudah menginjak 78 tahun, jumlah tanki air yang disalurkan pun berjumlah 78 tanki atau setara 390 ribu liter air bersih. Dari keseluruhan air bersih itu ditujukan untuk empat padukuhan yang disalurkan dalam dua tahap.

Dalam kesempatan ini, disalurkan juga bantuan sembako bagi yatim piatu di panti asuhan dan masyarakat lokal di Pacarejo.

Dedy berharap bantuan air bersih dan sembako yang disalurkan ini dapat meringankan beban masyarakat yang saat ini sedang kesulitan air bersih akibat kemarau panjang.

“Semoga dengan bantuan air bersih dan sembako ini dapat membantu dan meringankan beban masyarakat,” tuturnya.

Penulis : Joko Pramono

Editor / Redaktur : Rizky / Wara

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *