Lensa Terkini

Operasi Identifikasi Korban SJ-182 Resmi Ditutup, Inilah Daftar Korbannya

Tim DVI (Disaster Victim Identification) resmi mengumumkan penutupan operasi identifikasi korban Sriwijaya Air SJ-182, Selasa (2/3/2021). Hingga hari terkahir identifikasi, DVI berhasil mengidentifikasi 59 korban Sriwijaya Air.

“Keberhasilan identifikasi pada hari ini jumlah seluruhnya korban yang berhasil diidentifikasi oleh Tim DVI sebanyak 59 korban, 30 laki-laki dan 29 perempuan,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigjen Rusdi Hartono di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.

Dia menjelaskan, 59 korban yang sudah teridentifikasi berhasil diketahui melalui pencocokan data antemortem dan postmortem. Seluruh korban yang teridentifikasi, lanjut dia, sudah diserahkan ke pihak keluarga.

“Pada hari ini 2 Maret 2021 tim DVI telah memeriksa seluruh body bag dan juga properti telah diperiksa secara keseluruhan,” ucapnya.

Adapun dari 62 penumpang, yang berhasil teridentifikasi berjumlah 59 korban dan masih menyisakan tiga korban lagi yang belum teridentifikasi. Ketiganya adalah Arkana Nadhif Wahyudi, laki-laki berusia tujuh bulan.

“Kemudian korban yang kedua atas nama Daniya, perempuan berumur dua tahun, kemudian korban yang ketiga atas nama Panca Widia Nursanti, perempuan berumur 46 tahun,” ujarnya.

Penyebab belum teridentifikasinya tiga korban tersebut karena tidak ada lagi sampel yang dapat dijadikan sebagai data pembanding dalam proses identifikasi korban. “Bila ada perkembangan lebih lanjut akan kami laporkan kembali,” ucapnya.

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *