Lensa Jogja

Nadiem Makarim Ijinkan PTM Di Wilayah PPKM Level 1-3

Turunnya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Daerah Istimewa Yogyakarta ke level 3, membuat longgar sejumlah aturan (16/9). Salah satunya aturan mengenai Pembelajaran Tatap Muka (PTM).

Ditemui di kompleks Kepatihan Yogyakarta, Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Republik Indonesia, Nadiem Makarim mengatakan bahwa semua sekolah di wilayah dengan aturan PPKM level 1 hingga 3, diijinkan untuk menggelar pembelajaran secara tatap muka dengan persetujuan orang tua. Sementara untuk wilayah PPKM level 4, masih harus menerapkan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

“Jadi kebijakan dari Pemerintah Pusat SKB 4 menteri yang revisi terakhir bulan Maret itu sudah jelas dari Pemerintah Pusat kita ingin semua yang level 1-3 boleh PTM. Tapi level 4 tidak boleh harus full PJJ. Orang tua tidak boleh dipaksa keputusan terakhir ada di orang tua. Orang tua mau anaknya PJJ silahkan” ujar Mendikburistek RI.

Meninjau secara langsung pembelajaran tatap muka di SD Muhammadiyah Jogokariyan, Kota Yogyakarta, Nadiem Makarim menyatakan bahwa pihaknya tak mengatur jumlah hari dan jam pelaksanaan pembelajaran tatap muka (15/9). Melainkan hanya melakukan pembatasan terhadap jumlah siswa disetiap kelasnya. Yakni 18 anak per kelas, bagi SD hingga SMA dan 5 anak bagi PAUD.

Nadiem Makarim mengimbau pelaksanaan PTM harus dibarengi dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat. Serta meniadakan kegiatan ekstrakulikuler dan menutup operasional kantin sekolah. (ALF/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *