Lensa KesehatanLensa Lifestyle

Menulis Tangan Bisa menaikkan Fungsi Otak untuk Belajar

Menulis tangan ternyata bisa menaikkan fungsi otak dibandingkan mengetik. Sebuah penelitian dilakukan untuk mengetahui hubungannya. Ternyata menulis tangan bisa menghasilkan pola komplek konektivitas otak, di antaranya menaikkan fungsi belajar dan ingatan. Studi ini dilakukan terhadap 36 siswa dengan menggunakan data EEG untuk membandingkan aktivitas otak saat menulis dengan tangan dan mengetik.

Menulis, apakah itu di layar sentuh atau dengan pena di atas kertas, mengaktifkan wilayah otak yang luas, vital untuk memori dan pembelajaran. Temuan ini menggarisbawahi pentingnya menyeimbangkan instruksi menulis secara tradisional dengan literasi digital dalam dunia pendidikan.

Ketika peralatan digital secara progresif menggantikan pena dan kertas, mencatat dengan tangan jadi semakin langka di sekolah-sekolah. Mengetik dipilih karena seringkali malah lebih cepat daripada menulis dengan tangan.

Untuk mengetahui proses membentuk huruf-huruf saat menulis dengan tangan menghasilkan konektivitas otak yang lebih besar, para peneliti di Norwegia meneliti jaringan saraf yang terlibat saat melakukan dua aktivitas menulis itu.

“Ketika menulis dengan tangan, pola konektivitas otak jauh lebih rumit daripada ketika mengetik di keyboard,” ujar Prof Audrey van der Meer, seorang peneliti otak di Universitas Sains dan Teknologi Norwegia dan juga salah satu penulis di Frontiers in Psychology.

Pena Lebih Sakti daripada Keyboard

Konektivitas antar wilayah yang berbeda dalam otak meningkat ketika seseorang menulis dengan tangan. Tapi tidak saat mengetik.

“Temuan kita menunjukkan kalau visual dan gerakan yang dihasilkan melalui gerakan tangan yang terkontrol ketika menggunakan pena berkontribusi sercara luas terhadap pola konektivitas otak yang mendorong proses belajar,” kata van der Meer.

Gerakan jari-jari saat membentuk huruf itu mendorong konektivitas otak. Sementara gerakan secara berulang menekan tombol keyboard kurang menstimulasi otak.

Harus Seimbang

Dengan perkembangan teknologi seperti sekarang. Apalagi ketika banyak tempat, seperti sekolah-sekolah dan perkantoran yang mengurangi penggunaan kertas. Penting untuk menyeimbangkan penggunaan pena. Apakah itu menulis di atas kertas atau layar sentuh. Apalagi ada bukti para murid belajar dan mengingat lebih banyak ketika mereka membuat catatan dengan tangan daripada mengetiknya. Di satu sisi mengetik akan lebih efektif dan praktis untuk membuat catatan yang panjang.

Penulis: Ara

Editor/redaktur: Rizky/Wara

Sumber: Deborah Pirchner, Handwriting Boosts Brain Connectivity and Learning, diakses 01/02/2024 dari neuroscience.com

Baca Juga : https://lensa44.com/sepuluh-cara-menjaga-kesehatan-otak/

Share