Lensa Wisata

Menengok Wisata Ranca Upas, Kebun Rawa yang Rusak Parah Usai Dibuat Ajang Off Road

Baru-baru ini viral di media sosial tentang lokasi wisata Ranca Upas Ciwidey, Bandung, di mana terdapat kebun edelweiss rawa di dalamnya, rusak parah usai dijadikan tempat ajang motor trail.

Diketahui, rombongan event motor trail tersebut melintasi kawasan kebun bunga edelweis rawa, hingga menyebabkan kebun tersebut hancur berantakan. Padahal, edelweis rawa hanya tumbuh di 2 tempat saja di Indonesia, yakni di Ranca Upas dan Ciharus, Kamojang Garut.

Kerusakan kebun edelweiss di Ranca Upas ini pun memicu kemarahan petani bernama Supriatna alias Mang Uprit. Video kemarahan Mang Uprit yang menunjukkan kondisi lahan edelweis rawanya yang rusak parah itu pun viral di media sosial.

Dia pun menyesalkan terhadap adanya pihak yang memberikan izin terselenggaranya acara tersebut.

“Lihat nih dampaknya seperti ini, hancur,” kata Uprit dalam video, dikutip Jumat (10/3).

Ranca Upas sendiri merupakan salah satu destinasi populer di Bandung yang kerap dikunjungi banyak wisatawan ibu kota.

Wisata ini berada di Jalan Raya Ciwidey-Patengan KM. 11, Patengan, Kecamatan Rancabali, Bandung, Jawa Barat. Berjarak kurang lebih 50 km dari pusat Kota Bandung.

Ranca Upas ini dikelola langsung oleh Perhutani dan memiliki luas area sekira 215 hektare yang berada di ketinggian 1700 meter di atas permukaan laut. Tempat ini juga terkenal dengan bumi perkemahan dan penangkaran rusanya, serta spot-spot foto yang instagramable.

Ada beragam wahana yang bisa dicoba saat berada di Ranca Upas, di antaranya jalur trekking lintas hutan, motor ATV, aktivitas berkuda, paint ball, dan archery atau memanah.

Selain itu, ada pula wahana kolam air panas alami, belanja dan memetik buah strawberry, serta mengikuti program healing forest (camping hingga outbond).

Untuk tiket masuk Ranca Upas sendiri dibanderol Rp30 ribu hingga Rp75 ribu per orang. Harga tersebut belum termasuk biaya masuk wahana dan belum dengan harga parkir yang berkisar Rp3.000-Rp8.000/ kendaraan. Selain itu, untuk biaya kemahnya sendiri dipatok harga Rp15.000/orang per malam. (SC/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *