Lensa LifestyleLensa Manca

Menarik Untuk Dipelajari, Berikut 4 Kebiasaan dan Tradisi Unik Thailand yang Sudah Ada Sejak Dulu

Thailand adalah salah satu negara dengan keanekaragaman budaya yang kaya. Sama seperti negara-negara lain di dunia, budaya Thailand hadir dengan berbagai adat dan kebiasaannya tersendiri.

Negara ini memiliki tradisi dan kebiasaan yang unik dan menarik untuk dipelajari. Mulai dari minuman Fanta untuk persembahan roh, hingga larangan untuk siapa pun duduk di kursi selain raja.

Buat kalian yang ingin mempelajari tradisi negara Thailand, berikut ini kebiasaan dan tradisi unik di Thailand yang sudah ada sejak zaman dulu.

  1. Minuman Fanta untuk persembahan ke roh

Penduduk Thailand sangat menghormati roh-roh orang yang sudah tiada. Hal ini dibuktikan dengan sering ditemukannya struktur kecil seperti rumah yang terbuat dari kayu dan batu di pintu masuk rumah ataupun bangunan di Thailand.

Tempat itu adalah tempat untuk roh yang diyakini akan melindungi dari kejahatan. Karena itu, untuk membuat mereka bahagia, orang Thailand akan meninggalkan sesajen di rumah-rumah arwah tersebut.

Uniknya, sesajen yang akan disiapkan itu adalah minuman Fanta merah yang diyakini sebagai minuman kesukaan roh.

  1. Dilarang menyentuh kepala atau menunjuk

Orang Thailand terkhusus umat Buddha menganggap kepala sebagai bagian tubuh yang paling suci.

Dengan inilah di Thailand ada pantangan untuk menyentuh kepala orang lain, baik anak-anak maupun orang dewasa. Kebiasaan tersebut dianggap kasar oleh masyarakat Thailand.

Selain itu, masyarakat Thailand juga akan menghindari menunjuk sebagai cara untuk menarik perhatian pada sesuatu atau seseorang. Hal itu dipandang sebagai tindakan agresif yang tidak ada dalam budaya mereka.

  1. Menggunakan ‘Wai’ sebagai salam

‘Wai’ adalah gaya sapaan orang Thailand dengan menyatukan kedua telapak tangan dan menundukkan kepala.

Untuk diketahui, ‘wai’ ini ada banyak versi. Masing-masing digunakan untuk menunjukkan tingkat penghormatan tertentu. Semakin tinggi jangkauan tangan, semakin sopan dan hormat sikap tersebut.

  1. Selain Raja Thailand, semua anggota keluarga kerajaan harus duduk di lantai

Thailand merupakan negara berbentuk kerajaan. Menurut tradisi Kerajaan Thailand, pemimpin kerajaan dianggap sebagai seseorang dengan derajat paling tinggi yang posisinya ada di bawah Tuhan.

Maka dari itu, seorang Raja Thailand harus berada di posisi lebih tinggi dari siapa pun saat acara kenegaraan ataupun saat memberikan pidato.

Dengan begitu semua orang selain raja harus duduk di lantai dan berjalan merangkak agar tidak menampakkan kakinya di depan raja. Hal ini juga termasuk semua anggota kerajaan termasuk anak-anak raja serta para staf kerajaan.

Itu dia tradisi unik yang ada di Thailand yang sudah ada sejak zaman dulu. Setiap negara pastinya memiliki tradisi dan budayanya sendiri yang sangat menarik untuk dipelajari.

Penulis: Chumaida

Editor/redaktur: Rizky / Wara

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *