HeadlineLensa Terkini

Layangkan Somasi Kedua, Moeldoko Beri Batas Waktu 3×24 Jam

Seolah belum merasa puas, kepala Staf Kepresidenan Moeldoko dan Kuasa Hukumnya Otto Hasibuan kembali mengirimkan somasinya kepada ICW untuk yang kedua kalinya. Sebelumnya, somasi pertama dilayangkan kepada ICW dengan membawa tujuh tuntutan, dan kini pihaknya member batasan waktu hingga 3×24 jam untuk menjawab somasi tersebut.

Melansir dari tempo.co, Otto Hasibuan mengatakan jika ICW mampu membuktikan bahwa tuduhannya adalah benar, maka Moeldoko siap bertanggung jawab dan menjalani proses hukum yang berlaku.

“Kita berikan waktu yang cukup 3 x 24 jam. Dia bilang bahwa supaya ada waktu yang cukup lah. Jangan nanti dibilang kita ini sewenang-wenang,” kata Otto Hasibuan, Kamis (5/8).

Lebih lanjut, Otto menjelaskan apabila ICW tidak bisa membuktikan tudingannya, pihaknya tidak akan langsung melaporkan kepada pihak berwajib, namun menunggu itikad baik ICW untuk meminta maaf. Tetapi jika tidak ada permintaan maaf dari Icw maka Otto memastikan kasus ini akan berujung ke ranah hukum.

“Kalau ICW merasa lembaga kredibel, maka dia harus berani, ksatria, bertanggung jawab untuk mencabut pernyataannya apabila itu tidak benar. Tapi kalau itu benar, silakan proses selanjutnya gak apa-apa,” tambahnya. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *