HeadlineLensa Terkini

Jawab Tudingan Luhut, Susi: Saya Bertanya, Bukan Mengadu!

Komentar Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pujiastuti soal perbedaan aturan karantina, berbuntut panjang. Pasalnya, Susi yang sempat mempertanyakan perbedaan hak rakyat dan pejabat, baru saja disentil oleh Menko Marives Luhut Binsar Pandjaitan.

Kendati tidak menyebut nama Susi, Luhut mengatakan bahwa apa yang dilakukan seorang mantan pejabat dengan membandingkan hak pejabat dan rakyat, merupakan sesuatu yang tidak pantas dilakukan.

“Jangan dibentrokkan, diadu-adukan antara pejabat pemerintah, antara orang berada dengan orang biasa. Saya kira itu tidak arif kalau ada mantan pejabat bicara seperti itu,” kata Luhut menyindir.

Ungkapan ini pun sampai ke telinga Susi. Pemilik Susi Air itu lantas menjawab tudingan Luhut yang menyebutnya telah mengadu-ngadu isu. Melalui cuitannya, Susi mengatakan bahwa ia hanya bertanya untuk hak rakyat.

“Masyarakat umum mau karantina gratisan sangat wajar. Saya bertanya bukan mengadu-adu, apa salah mereka kalau mau gratis? Pejabat, Orang penting punya diskresi untuk gratis di rumah sendiri, jadi tidak perlu juga omong di publik masyarakat mau gratisan!!” kata Susi, dikutip pada Selasa (28/12).

Susi juga mengaku menyayangkan sikap Luhut, yang dinilai tidak terbuka dengan respon publik.

“Jangan bicara lagi di publik tentang masyarakat yang maunya gratisan. Dont add pain to the injury; jangan tambah lagi bicara orang bertanya, dibilang mengadu-adu,” sambungnya. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *