Lensa Jogja

Bantu Mitigasi Bencana, Bantul Kembali Kirim Relawan ke Lumajang

Pemerintah Kabupaten Bantul kembali memberangkatkan relawan ke kawasan terdampak bencana erupsi Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur. Misi kali ini, sebagai tim penilai (asesmen) sekaligus membantu realisasi mitigasi bencana.

Keberangkatan tim yang kedua kalinya ini, turut disertai dengan pemberian bantuan sembako dan kebutuhan pokok lainnya senilai Rp1,2 miliar.

Bantuan tahap kedua ini, akan dikirimkan dengan mengerahkan 3 armada truk milik Grup 2 Kopassus, Dinas Sosial Bantul, serta komunitas relawan Mbah Joyo Center.

Bersama belasan relawan sebagai tim penilai (asesmen), yang terdiri atas Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB), PMI dan Tagana. Delegasi yang diberangkatkan ini untuk membantu realisasi mitigasi bencana di lokasi terdampak bencana Semeru.

Berbekal pengalaman penanganan bencana erupsi Merapi dan gempa bumi Bantul, selama 2 hari ke depan delegasi ini akan bertugas melakukan koordinasi tentang perencanaan realisasi recover, berupa pemasangan mitigasi Early Warning System (EWS) dan peningkatan kapasitas warga wilayah terdampak.

Kegiatan ini juga bertujuan untuk menciptakan warga masyarakat yang tangguh dan tanggap terhadap bencana utamanya erupsi semeru, yang telah menjadi siklus tahunan di wilayah tersebut.

Sementara itu, dilansir dari keterangannya, Selasa (28/12) paket bantuan yang dikirimkan terdiri dari 51 item berupa sembako, alat kebersihan, kebutuhan bayi, obat-obatan, pakaian senilai Rp789.465.150, dan uang tunai sejumlah Rp422.126.865 serta ribuan bahan makanan dan kebutuhan pokok lainnya.

Rencananya, distribusi tahap kedua ini menyasar Kecamatan Pronojiwo. Pelepasan bantuan dan delegasi relawan tersebut dilepas langsung oleh pemerintah Kabupaten Bantul di depan lapangan Paseban Bantul. (JACK/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *