Lensa Kuliner

Ikut Resepsi Seabad NU, Jangan Lewatkan Oleh-oleh Khas Sidoarjo Berikut Ini

Puncak harlah Nahdlatul Ulama (NU) yang tahun ini genap berusia 100 tahun, bakal digelar di Stadion Delta, Sidoarjo, Jawa Timur pada Selasa (7/2) besok.

Sebagai ormas Islam terbesar di tanah air, perhelatan bertajuk ‘Seabad NU’ itu tentu bakal dihadiri oleh Nahdliyin seluruh Indonesia. Ribuan Nahdliyin itu, besok akan memutihkan Sidoarjo dengan dress code serba putih selama 24 jam penuh.

Nah, bagi kamu yang datang dari luar kota Sidoarjo, akan sangat disayangkan jika kamu tak menikmati apa-apa yang khas dari Kota Delta ini.

Berikut ini adalah rekomendasi makanan yang bisa kamu nikmati selama di Sidoarjo dan oleh-oleh yang bisa kamu bawa pulang.

Lontong Kupang

Sumber Foto : instagram.com/ferri_way

Sebagaimana namanya, makanan ini adalah perpaduan dari lontong dan kupang. Semua pasti familiar dengan lontong, tetapi kupang mungkin belum banyak yang tahu.

Kupang sendiri adalah kerang laut yang berukuran kecil dan biasa ditemukan di pesisir pantai. Dalam sajian lontong kupang, kamu akan menikmati sensasi campuran lontong, olahan kupang, petis, lento (olahan kacang tolo serupa perkedel) dan singkong.

Petis Udang

Sumber Foto : Via intisari.grid.id

Jika kamu mengamati logo kota Sidoarjo dengan teliti maka kamu akan menemukan simbol udang di sana. Jadi tak heran jika udang juga menjadi bahan pokok produk khas Sidoarjo, salah satunya adalah petis udang.

Adapun olahan petis udang juga menjadi campuran dari makanan lontong kupang. Dengan cita rasanya yang gurih, makanan apapun jika dipadukan dengan petis udang maka akan terasa lebih nikmat dan lezat.

Bandeng Asap

Sumber Foto : Via pengetahuanpintar.com

Bandeng juga menjadi teman udang di logo kota Sidoarjo. Sebagai penghasil bandeng terbesar di tanah air, tentu kamu tidak boleh melewatkan untuk mencicipi dan membawanya pulang.

Seperti namanya, bandeng khas Sidoarjo ini dibuat dengan proses pengasapan. Dengan teknik memasak ini, bandeng akan tahan lama dan pasti cocok untuk oleh-oleh.

Kue Lumpur Bakar

Sumber Foto : Via foodnesia.net

Tak seperti kue lumpur pada umumnya. Kue lumpur asal Sidoarjo ini dibuat dengan cara dibakar. Kendati begitu, kue lumpur bakar ini akan tetap terasa lembut ketika dimakan.

Biasanya, makanan khas yang bisa ditemui di toko oleh-oleh ini memiliki dua rasa, yakni original dan kelapa.

Keripik Teripang

Sumber Foto :  geraicamilanikan.blogspot.com

Keripik teripang berasal dari teripang yang diolah menjadi keripik, dengan dikeringkan terlebih dahulu.

Meski bertekstur keras, tetapi keripik teripang memiliki citarasa yang gurih saat digigit, cocok untuk camilan atau teman makan.

Jadi, itulah beberapa makanan khas Sidoarjo yang bisa kamu jajaki selama ikut resepsi Seabad NU. Jangan sampai kelewatan, ya! (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *