Lensa Jogja

Forum Silaturahmi Ormas Bantul Desak Effendi Simbolon Dipecat

Puluhan massa yang tergabung dalam Forum Silaturahmi Organisasi Masyarakat Bantul menggelar aksi unjuk rasa di Kantor DPRD Bantul, Rabu (21/9). Kedatangan mereka tak lain dipicu oleh pernyataan salah satu anggota DPR RI, Effendi Simbolon, yang dinilai telah menghina ormas.

Sebelumnya, sempat terjadi kegaduhan di tubuh TNI dan di tengah masyarakat usai panglima TNI dicecar Effendi saat menggelar rapat kerja. Saat itu, Effendi menyatakan bahwa TNI layaknya gerombolan ormas. Pernyataan tersebut pun dinilai bertolak belakang dengan ormas yang pada kenyataannya selalu hadir membantu negara dan masyarakat.

Dalam aspirasinya, massa meminta DPRD Bantul untuk menyampaikan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD), agar memecat Effendi Simbolon.

Meskipun secara pribadi yang bersangkutan telah meminta maaf kepada TNI. Namun, pernyataan sebelumnya yang menyebut TNI layaknya gerombolan ormas masih menyisakan luka yang membekas di hati anggota ormas.

“Dia (Effendi Simbolon) mengatakan gerombolan ‘itu’ dengan konotasi jelek terkait dengan permasalahan di institusi TNI. Jangan sekali-sekali menyakiti hati nurani rakyat,” kata Waljito, Ketua Forum Silaturahmi Ormas Bantul.

Aksi unjuk rasa tersebut mendapat respon positif dari Ketua DPRD Bantul, Hanung Raharja, yang menemui langsung kedatangan demonstran. Ia berjanji akan menyampaikan sejumlah tuntutan tersebut ke tingkat pusat. (JACK/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *