Lensa Manca

Balap Dari Belakang Grid, Charles Leclerc Gunakan Mesin Baru

Pembalap Ferrari, Charles Leclerc akan memulai Grand Prix Rusia akhir pekan ini, dari belakang grid sebagai hasil dari penggunaan mesin baru yang ditingkatkan, Rabu (22/9).

Unit daya baru ini menampilkan sistem Hybrid yang telah direvisi, hal tersebut memberikan peningkatan kinerja yang signifikan.

Dilansir dari BBC Sports, Leclerc telah menggunakan jumlah mesin yang diizinkan musim ini, sehingga mesin baru berarti penalti grid otomatis. Sementara rekan setimnya di Ferrari, Carlos Sainz, akan melanjutkan dengan sistem Hybrid spesifikasi lama.

Pembalap Spanyol itu akan menerima mesin yang ditingkatkan pada titik yang tidak ditentukan nanti, di musim yang menurut Ferrari akan “mengikuti evaluasi kompromi yang tepat antara daya saing dan dampak penalti”.

Mobil Leclerc sedang dilengkapi dengan mesin baru untuk balapan akhir pekan ini di Sochi. Hal tersebut dapat terjadi karena salah satu paket baterainya rusak dalam tumpukan multi-mobil pada awal Grand Prix Hungaria, bulan lalu.

Ferrari menyampaikan bahwa penggunaan mesin baru ini adalah tindakan pencegahan yang berkaitan dengan potensi risiko penggunaan baterai yang rusak di Hungaria.

Leclerc telah menggunakannya dalam tiga balapan terakhir, sejak kecelakaan itu. Tetapi mobilnya kekurangan suku cadang yang berhubungan dengan baterai akibat dari kecelakaan tersebut.

“Mesin baru siap untuk diperkenalkan akhir pekan ini, oleh karena itu masuk akal.” Kata Tim Balap Ferrari.

Tim Ferrari juga mengatakan, tujuan utamanya adalah menjalankan sistem Hybrid baru di bagian akhir musim ini tahun ini. (KN/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *