HeadlineLensa Terkini

Jokowi dan Ibu Iriana Hadiri KTT APEC di Thailand

Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana telah tiba di Bandar Udara Suvarnabhumi, Bangkok, Thailand, pada Kamis (17/11), untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (APEC).

Jokowi disambut langsung di bawah tangga pesawat oleh Wakil Perdana Menteri Thailand Wissanu Krea-ngam beserta sang istri, dan Dubes RI yang berada di Bangkok Rachmat Budiman dan istri, serta Atase Pertahanan RI di Bangkok Yesi Kristian Mambu.

Malam harinya, Jokowi dan Iriana diagendakan menghadiri jamuan makan malam bersama Pemimpin APEC.

Selama di Bangkok, Jokowi dan Iriana didampingi oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Sebelumnya, Jokowi telah menyampaikan bahwa fokus utama Indonesia dalam KTT APEC adalah mendorong pemulihan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.

“Prinsipnya, leave no one behind. Transformasi digital, ekonomi hijau, dan hilirisasi menjadi prioritas Indonesia di APEC tahun ini,” tutur Jokowi dalam pernyataan pers, dikutip pada Jumat (18/11).

Menurut Jokowi, APEC harus menjadi mesin pertumbuhan ekonomi di Asia Pasifik. Hal ini dikarenakan, bagi Jokowi APEC mewakili hampir 3 miliar penduduk dunia dan 60% produk domestik bruto dunia.

Pada hari kedua, Jumat (18/11), Jokowi memulai kegiatan dengan menggelar pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern, di Hotel Kimpton Maa-Lai, Bangkok.

Selanjutnya, Jokowi dijadwalkan menghadiri Pertemuan Para Pemimpin APEC yang ke-29. Acara ini akan digelar dalam konsep retreat yang berlokasi di Queen Sirikit National Convention Center, Bangkok.

Kemudian, Jokowi akan segera menghadiri sesi Dialog Informal Pemimpin APEC. Pemimpin ekonomi di luar APEC pun diundang, di antaranya adalah Presiden Prancis Emmanuel Macron, PM Kamboja Hun Sen, dan Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman.

Lalu, Jokowi akan menghadiri pertemuan bilateral dengan Chief Executive Hong Kong John Lee dan mengikuti makan siang Pemimpin APEC bersama para undangan.

Jokowi juga melakukan pertemuan bilateral dengan Putra Mahkota Arab Saudi dan menghadiri sesi Dialog Pemimpin APEC dengan Dewan Penasihat Bisnis APEC dan dilanjutkan mengunjungi Bio-Circular-Green Exhibition pada sore harinya.

Sebelum kembali ke tanah air, Jokowi diagendakan melakukan audiensi dengan Raja Thailand di Chakri Maha Prasat Throne Hall sebelum kembali ke Bandara Internasional Suvarnabhumi. (RY/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *