Lensa Manca

Menyedihkan, Marc Marquez Ingin Pensiun dari Dunia Balap Motor

Pada ajang MotoGP 2020, Marc Marquez mengalami kecelakaan yang membuat tulang humerusnya patah dan akan berdampak panjang dalam kehidupan sehari-hari. Meskipun telah menjalani operasi sebanyak tiga kali, namun rasa sakit tersebut masih menghantui dan belum hilang sepenuhnya.

Dilansir dari laman resmi Crash, Senin (30/5), Marquez berada di urutan kesepuluh pada balapan terakhirnya. Setelah itu, dia memutuskan mengundurkan diri untuk menjalani operasi tangan yang keempat kalinya.

Sebelum memutuskan untuk operasi, Marc Marquez sempat berkeinginan pensiun dari balap motor lantaran kondisi saat ini membuat dia tidak nyaman.

Pada pekan sebelumnya, pembalap dunia kedelapan itu mengaku tidak akan hadir pada ajang Italia, jika dokter menghubunginya sebelum akhir pekan. Namun yang terjadi, panggilan dokter datang pada sesi latihan di hari Jumat, yang membuat dia sangat dilema.

Dalam keadaan seperti itu, Marquez tetap melanjutkan ajang motoGP dan untungnya pada balapan ini tidak terjadi insiden yang sama seperti sebelumnya.

Bintang Repsol Honda itu, mengaku merasa sangat menderita dari sisi fisik maupun mental di setiap akhir pekannya.

“Saya menerima berita pada hari Jumat, tetapi jika saya menerima berita itu pada hari Rabu atau Kamis, saya tidak akan balapan di sini. Tapi saya di sini, Honda mengizinkan saya untuk memilih dan saya memutuskan untuk melanjutkan akhir pekan,” terangnya.

“Saya berkata, ‘Oke, saya akan melanjutkan balapan. Saya akan mengambil risiko, karena Anda mengendarai 350 ks per jam. Tapi saya akan bekerja untuk (Honda) untuk memberikan masukan saya untuk masa depan,” lanjutnya.

Diketahui, kontrak kerja sama Marquez dengan Honda akan berakhir pada 2024 dan itu merupakan perpanjangan kontrak yang dilakukan pada tahun 2019 lalu. (AIS/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *