Lensa Lifestyle

Warren Buffet: 12 Pemborosan yang Dilakukan Orang ‘Miskin’

Warren Buffet bukanlah orang asing dalam bidang investasi dan filantrofi. Ia tercatat sebagai orang ketiga terkaya di dunia pada tahun 2015 versi Forbes. Sebagai investor paling sukses, Warren Buffet terkenal dengan reputasi strategi mengelola keuangannya yang bijak, cerdik tapi sederhana.

Baru-baru ini Yahoo Finance mengeluarkan artikel tentang 12 pemborosan yang dilakukan orang ‘miskin’ menurut sang maestro.

Mengabaikan pengembangan personal

Menurutnya, investasi paling baik adalah dalam diri sendiri. Perkaya keahlian dan tingkatkan pendidikan akan memberi hasil yang signifikan. Pengetahuan dan kemampuan adalah aset yang tak bisa orang lain ambil dari Anda.

Mengandalkan kartu kredit

Memiliki kartu kredit memang menjanjikan kenyamanan. Namun, bunganya yang sangat tinggi menghilangkan rasa nyaman itu kalau Anda tidak tertib mengangsurnya setiap bulan. Buffet tidak menyarankan pengeluaran yang tidak perlu yang bisa membawa ke utang kartu kredit.

Rutin kunjungi café

Berkumpul dengan teman-teman di café-café bisa jadi pemborosan. Alih-alih ke café, bisa kumpul-kumpul di tempat lain yang lebih terjangkau.

Mengikuti perkembangan teknologi

Teknologi gawai yang selalu berkembang memang menarik untuk diikuti. Tapi jika teknologi yang lama masih bisa digunakan, mengapa harus ganti? Buffet sendiri terkenal dengan menekankan fungsi dari teknologi yang mutakhir. Penting untuk mempertimbangkan apakah gawai keluaran terbaru itu memberi manfaat yang benar-benar kita butuhkan.

Belanja baju berlebihan

Buffet, seperti banyak milyader lain, lebih suka pakaian yang simpel. Memilih pakaian yang klasik, awet dibandingkan pakaian yang mewah, merk mahal dan hasilnya bisa memghemat uang secara signifikan.

Membeli mobil baru

Harga mobil merosot setiap tahunnya. Buffet menyarankan untuk membeli mobil seken dan memakainya terus selama masih bagus.

Keanggotaan pusat kebugaran

Buffet mendukung gaya hidup aktif tapi menentang membayar iuran keanggotaan pusat kebugaran yang jarang atau bahkan tidak pernah dipakai. Olahraga gratis sama efektifnya kalau dilakukan secara rutin.

Layanan berlangganan yang tidak perlu

Coba lihat apakah Anda berlangganan layanan streaming tapi jarang Anda akses, padahal Anda terus membayarnya setiap bulan.

Boros pada produk skincare

Sekarang ini banyak produsen menawarkan berbagai produk perawatan yang bisa jadi saling tumpang tindih fungsinya. Carilah produk yang simpel dan efektif untuk merawat kulit Anda dan juga uang Anda.

Clubbing

Bersosialisasi memang penting, tapi kalau dilakukan terlalu sering dan di tempat-temat bergengsi lama-lama akan jadi mahal juga. Pilihlah tempat yang ramah kantong, berkumpul di rumah salah seorang teman sambil masing-masing membawa masakan sendiri dan bersiap-siaplah untuk kaget melihat berapa uang yang Anda hemat.

Berjudi

Orang bisa kaya mendadak ketika menang berjudi. Buffet menyarankan untuk membuat keputusan keuangan yang menjanjikan akumulasi kekayaan jangka panjang, dan bukan sensasi sesaat.

Merokok

Bukan hanya alasan kesehatan, merokok adalah kebiasaan yang mahal. Berhenti merokok bisa memberikan dorongan yang signifikan pada keuangan Anda.

Penulis: Ara

Editor/redaktur: Rizky/Wara

Baca Juga : https://lensa44.com/sepuluh-gaya-hidup-frugal-dan-hemat-uang/

Share

One thought on “Warren Buffet: 12 Pemborosan yang Dilakukan Orang ‘Miskin’

Comments are closed.