HeadlineLensa Terkini

Tanggapi Pemecatan Pegawai KPK, Febri: Mereka Akan Jadi Catatan Sejarah

Febri Diansyah mantan pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang telah mengundurkan diri pada 2020 lalu, menanggapi berita pemecatan rekan-rekan lamanya di KPK. Melalui utas di akun twitter pribadinya, Febri mengucapkan rasa hormatnya kepada para pejuang pemberantasan korupsi.

Febri menuliskan bahwa tindakan pemecatan ini adalah tindakan sewenang-wenang yang dilakukan oleh KPK tanpa merasa malu. Banyaknya polemik di internal KPK, membuat lembaga negara itu di bawah pimpinan Filri Bahuri dinilai sebagai masa paling buruk, sebab telah memberhentikan pegawai yang mempunyai integritas tinggi dalam pengabdiannya di tengah tindak korupsi yang semakin marak.

“Tidak banyak yang tahu, upaya penyingkiran terjadi berulang-ulang, mulai dari janji jabatan di BUMN, kriminalisasi, fitnah, teror hingga TWK. Kenapa anak-anak muda ini masih bertahan? Sederhana, karena cinta. Ada impian. Ingin melihat anak-cucu kita ke depan hidup lebih baik tanpa korupsi.” Tulisnya, Jumat (17/9).

Di hari yang sama saat tahun lalu ia mengundurkan diri dari KPK, hari ini, Febri menyampaikan rasa hormatnya kepada para pejuang yang terpaksa diberhentikan dengan cara yang seharusnya tidak pernah dipikirkan oleh otoritas pemberantasan korupsi. Ia menyebut, bahwa mereka akan menjadi catatan sejarah di masa depan.

“Saya tidak sekuat mereka yang tetap bertahan dalam badai. Hari ini tepat setahun saya ajukan pengunduran diri dari KPK. Anak-anak muda ini jadi catatan sejarah perjalanan bangsa. Pemberantasan korupsi memang tidak pernah mudah. Kekuasaan yang busuk tidak akan pernah nyaman dengan keberadaan mereka.” Sambungnya. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *