Lensa Jogja

Siapkan Generasi Sehat, Posyandu Remaja Gunungpolo Kembali Digelar

Upaya menciptakan generasi remaja yang sehat dan berkualitas bebas dari stunting, Program Posyandu Remaja, di Dusun Gunungpolo, Sedayu, Bantul, kembali digelar dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional yang ke-58, Minggu (20/11).

Anggotanya merupakan anak-anak muda yang selama ini aktif dalam kegiatan Karang Taruna dan telah dilatih sebagai kader kesehatan remaja. Secara teknis, kesemuanya bertugas di masing-masing layanan yang berbeda.

Setiap peserta yang datang wajib melewati alur pertama, yakni pendaftaran, dilanjutkan di meja kedua, dilakukan pengecekan anemia untuk remaja secara klinis, khususnya remaja putri, pengukuran lingkar pinggang, bahu, tinggi badan dan berat badan, ada juga layanan cek lab tekanan darah.

Hasil pengukuran kemudian dilakukan pencatatan ke dalam buku registrasi dan buku pemantauan kesehatan remaja di meja ketiga. Alur selanjutnya adalah pelayanan kesehatan berupa konseling tentang permasalahan remaja, serta pemberian tablet tambah darah atau vitamin.

Terakhir, di meja kelima merupakan layanan komunikasi, informasi, dan edukasi terkait berbagai permasalahan sosial, mulai dari kenakalan remaja hingga pengelolaan sampah secara bijak.

“Posyandu ini sangat mengakomodir anak-anak remaja untuk mendapatkan pelayanan kesehatan. Posyandu remaja ini sebenarnya paling tepat untuk mencegah stunting,” ucap Yoyok Prasetyo selaku Promkes Puskesmas Sedayu.

Sudah seharusnya remaja kini dilibatkan dalam upaya memerangi kejadian stunting. Salah satunya dengan mengajak kaum muda ambil bagian di posyandu.

Sebelum menjalankan tugasnya, kader-kader remaja ini pun telah dibekali berbagai ilmu dan pengetahuan tentang kesehatan di bawah binaan langsung Puskesmas Dua Sedayu. (JP/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *