Lensa Terkini

Sempat Viral, Kini Arief Poyuono Berulah Desak Jokowi Keluarkan Dekrit

Seolah tak mau menyerah atas cibiran netizen mengenai adanya komunitas Jopro (Jokowi-Prabowo), kali ini giliran Arief Poyuono politisi dari Partai Gerindra menyuarakan agar Jokowi menerbitkan dekrit perpanjangan masa jabatan. Hal itu dikemukakan lantaran melihat kondisi Indonesia yang sedang genting menghadapi pandemi.

Dilansir dari rmol.id, Arief mengatakan bahwa pandemi Covid-19 ini berpengaruh besar pada ekonomi dan politik masyarakat. Menurutnya, hanya ada dua cara untuk perubahan politik di masa pandemi seperti ini, yakni dengan amandemen UUD 1945 untuk mengubah masa jabatan presiden menjadi 3 periode, dan yang kedua, adalah presiden mengeluarkan dekrit presiden.

“Kita tidak tahu kapan Covid-9 ini berakhir, tahun 2024 ini sangat dekat bisa saja masa jabatan Jokowi ditambah 3 tahun lagi. Atau masa jabatan anggota DPR juga bertambah. Kan bisa? dalam keadaan darurat,” ujarnya

Lebih lanjut, menurut Arief, jika pesta politik 2024 tetap diadakan, hal tersebut justru akan memicu lonjakan kasus Covid-19. Tak hanya itu, Arief bahkan menyinggung bahwa dalam kondisi seperti ini, kebanyakan kepala daerah akan lebih rajin melakukan pencitraan guna maju ke pilpres 2024 mendatang.

Bersamaan dengan itu, keyword #dekrit sontak menjadi tranding di Twitter, beragam komentar mengalir menolak adanya usulan yang dirasa konyol tersebut. Seperti yang ditulis oleh akun @RezaSofyan12 “Maumu boss, mau kami tidak seperti itu andai dekrit dikeluarkan pun kami tidak setuju, anda saja yang keluar dari NKRI, pandemi ini pun gagal dijinakkan karena andilnya anda2 juga tolong turunkan sahwat politik anda itu.. anda tidak layak mewakili kami..”

Lain lagi komentar dari akun @ardhoek_ yang menuliskan “Mabok kok ngechat mantan, mabok ya ngapalin dekrit presiden 5 Juli Tahun 1959 lah.”

Akun @FahrieHaris menuliskan, “Hahaha kalau pilpres beberapa bulan lagi kita ga mungkin menggelar pilpres, ya silakan lakukan sesuai konstitusi. Ini pilpres masih 3 tahun lagi. Dasarnya apa mau keluarkan dekrit???”

“Dekrat dekrit urus covid ga becus aja mo minta perpanjangan waktu. Mikir… yang bener tuh mundur malu..” tulis akun bernama @yadi_jsande. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *