Lensa JogjaLensa OlahragaLensa Terkini

Semarak Senam Tera Indonesia Kabupaten Bantul Berlangsung Meriah

Senam Tera Indonesia (STI) Kabupaten Bantul selalu aktif dalam menggelorakan semangat berolahraga, utamanya guna meningkatkan usia harapan hidup masyarakat di Kabupaten Bantul.

Hadirnya olahraga senam tera di Bantul ini kian populer di masyarakat. Terbukti saat menggelar senam bersama di Pantai Goa Cemara, Sanden, Bantul, dipadati ratusan peserta dari delapan kapanewon yang menghangatkan dinginnya pagi di pesisir selatan Yogyakarta.

Peserta yang mayoritas kaum emak-emak ini nampak antusias dan bersemangat mengikuti setiap gerakan yang diperagakan oleh sejumlah instruktur.

Mengusung tema ‘Kebersamaan dalam Kesatuan Menuju Indonesia Sehat’, kegiatan ini sengaja digelar agar derajat kesehatan masyarakat di Kabupaten Bantul kian meningkat.

Melalui senam tera yang mirip dengan senam tai chi dari Tiongkok, Senam Tera Indonesia (STI) Kabupaten Bantul memasyarakatkan olahraga guna meningkatkan kesehatan, karena di dalam setiap gerakannya terdapat gerakan-gerakan yang bermanfaat bagi seluruh tubuh. Dengan tubuh yang bugar dan sehat, diharapkan mampu meningkatkan usia harapan hidup masyarakat.

“Ini salah satu agenda nasional juga bahwa di wilayah Yogyakarta itu harapan hidup paling tinggi. sehingga salah satunya sudah di wilayah Kabupaten Bantul, senam tera ini salah satu bukti bahwa dengan kita sehat, kita bugar, insyaallah usia harapan hidup warga masyarakat Kabupaten Bantul akan semakin panjang, ini yang menjadi harapan kita,” tutur Dwi Daryanto, Ketua STI Bantul.

Sekitar 800-an peserta mengiktui gerakan senam tera yang ringan dan lentur, tak heran jika olah raga senam yang memang diadopsi dari senam tai chi ini kian populer di kalangan orangtua, anak-anak, hingga kaum milenial.

“Untuk senam tera sendiri itu kan ada step-stepnya kan ya. Secara lengkap dari non aerobic ke aerobic sampai ke pernafasan itu sangat menarik buat kami. Menariknya yaitu karena kombinasinya sangat lengkap,” ungkap Rahmawati Novitasari, mahasiswa.

“Senam itu memiliki banyak manfaat, salahsatunya yaitu untuk kebugaran, dan di mana kebugaran itu tidak kita dapat saat lansia, jadi itu seharusnya kita jaga kebugaran kita sejak usia-usia produktif seperti ini,” imbuh Lidia Susilowati, salah satu peserta.

Olah raga senam tera Indonesia sejatinya adalah olah raga pernafasan yang dipadu dengan olah gerak tubuh dan konsentrasi ini, juga dikenal sebagai senam terapi.

Meski setiap rangkaian gerakannya cenderung lembut dan rileks, tetapi inti dari keseluruhannya adalah menggerakkan persendian pada tubuh.

Diharapkan kehadiran Senam Tera Indonesia ini mampu menciptakan masyarakat yang sehat jasmani dan sehat sosial, jika dilakukan secara berkesinambungan.

Dalam kegiatan tersebut, juga disediakan ratusan hadiah bagi setiap peserta yang beruntung.

Penulis: Joko Pramono

Editor/redaktur: Rizky / Wara

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *