Lensa Jogja

Peduli Kemanusiaan Ormas JDS Galang Donasi Bantu Palestina

Sebagai salah satu organisasi kemasyarakatan di Yogyakarta, ormas Jogja Dadi Siji (JDS) di Kabupaten Bantul juga aktif dalam kegiatan sosial peduli kemanusiaan. Salah satunya menggelar aksi peduli Palestina dengan melakukan kegiatan penggalangan dana secara spontanitas.

Hanya dalam waktu beberapa jam saja, uang jutaan rupiah berhasil dikumpulkan untuk selanjutnya disalurkan kepada korban pendudukan Israel di Gaza Palestina.

Spontanitas anggota Jogja Dadi Siji ini memang patut diacungi jempol. Beranjak dari rasa kepedulian untuk membantu warga terdampak perang di Palestina, mereka menggelar aksi kemanusiaan. Hanya dalam beberapa jam dari penggalangan dana yang dilakukan telah berhasil terkumpul uang tunai senilai Rp 5 juta lebih.

Dana Terkumpul Diserahkan ke Masjid Jogokariyan untuk Dikirim ke Palestina

Donasi tersebut berasal dari kolega, kerabat, saudara, dan iuran anggota JDS itu sendiri. Dana tersebut kemudian diserahkan kepada takmir masjid Jogokariyan, Yogyakarta. Nantinya akan disalurkan kepada korban serangan pendudukan Israel di Gaza, Palestina.

Aksi ini, merupakan wujud solidaritas, kepedulian, dan keprihatinan, terhadap penderitaan yang dialami warga Palestina.

“Donasi dari luar itu salah satunya kita donasikan ke seperti yang sekarang ini. Kita donasikan ke Palestina. Cuma dari awal kita mendirikan ormas, visi misi kita nomor satu untuk sosial dan bermanfaat bagi sesama. Salah satunya untuk saudara muslim kita perempuan laki-laki yang jadi korban dari zionis Israel. Dari hati kita dari nonton video aja ngeri, apa lagi yang di sana,” kata Handoko, Ketua Ormas JDS.

“Alhamdulillah donasi yang diamanahkan ke Masjid Jogokariyan dari seluruh warga khususnya Yogyakarta dan kota-kota sekitar juga sudah terkumpul sekitar hampir lima. Jadi sudah disalurkan dalam beberapa tahap. Kurang lebih tiga atau lima tahap dan sudah kita laporkan ke jamaah pada umumnya,” ungkap Muhammad Syaiful Basya’, Ketua 1 Takmir Masjid Jogokariyan.

“Alhamdulillah ini bentuk dari kepedulian kita, keberpihakan kita, kepada saudara-saudara kita yang ada di Palestina. Dan itu juga yang sering kita anjurkan kepada kerabat kita untuk peduli kepada bangsa Palestina. Khususnya dengan mengirimkan bantuan berupa materi karena sangat dibutuhkan oleh mereka,” lanjutnya.

Sebagai salah satu organisasi kemasyarakatan (ormas) di Yogyakarta, kiprah Jogja Dadi Siji memang telah banyak dikenal di tengah masyarakat.

Tak hanya aktif dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan, keagamaan, serta keamanan wilayah. Melakukan berbagai aksi kemanusiaan dan sosial juga telah melekat di dalam setiap kegiatan ormas JDS tersebut.

Mulai dari menyantuni anak yatim piatu, gerakan aksi jumat berkah, hingga gerakan peduli Palestina, yang rencananya bakal terus digalang secara bertahap.

Pihaknya berharap, melalui berbagai kegiatan sosial peduli kemanusiaan ini keberadaan ormas JDS mampu memberikan kontribusi yang bermanfaat bagi masyarakat.

Penulis: Joko Pramono

Editor/redaktur: Rizky/Wara

Baca Juga : https://lensa44.com/serukan-aksi-bela-palestina-ribuan-massa-padati-nol-km-yogyakarta/2/

Share

One thought on “Peduli Kemanusiaan Ormas JDS Galang Donasi Bantu Palestina

Comments are closed.