Lensa Sinema

Menjelang Debut Mission: Impossible 8

Dalam wawancara di acara Saturday Morning James Martin di ITV baru-baru ini, Ted Lasso meminta Hannah Waddingham untuk terbuka, menceritakan bagaimana rasanya bekerja bersama Tom Cruise menjelang debut film Mission: Impossible 8 yang akan segera rilis. Menepis banyak kabar yang beredar, aktris pemenang Emmy Award itu membela Tom dari para hater dengan menyebutnya sebagai orang yang luar biasa.

Dalam wawancara menjelang debut film Mission: Impossible 8 ini, Hannah menyebutkan perannya yang masih misterius dalam kelanjutan langsung film Mission: Impossible – Dead Reckoning Part One itu.

Disebutkan karakter misteriusnya itu akan memiliki urutan aksi yang menegangkan dengan tokoh yang diperankan Cruise, Ethan Hunt. Pada bagian ini, mereka syuting selama lebih dari lima hari di atas kapal pembawa pesawat tempur USS George H.W. Bush.

Seperti di film-film sebelumnya, Cruise juga akan menampilkan berbagai adegan-adegan berbahaya di udara. Seperti naik pesawat di sayap dengan posisi terbalik. Film juga akan menampilkan musuh-musuh masa lalu tim IMF (Impossible Mission Force) yang berbahaya.

Mungkin Film IMF Terakhir Cruise

Film ini dikabarkan akan menjadi film Cruise terakhir dalam franchise Mission: Impossible. Meski hal itu belum ada konfirmasi dari sang aktor maupun dari Paramount.

Ditulis dan disutradarai oleh Christopher McQuarrie, Mission: Impossible – Dead Reckoning dibagi dalam dua bagian. Yang pertama sudah rilis pada bulan Juli, 2023. Film ini memperoleh pendapatan kotor USD530 juta di seluruh dunia. Ada beberapa pemain yang kembali bersama Tom Cruise dan Hayley Atwell di Mission: Impossible – Dead Reckoning ini. Di antaranya Rebecca Ferguson (Doctor Sleep), Simon Pegg (Ready Player One), Ving Rhames (Pulp Fiction), Vanessa Kirby (Hobbs & Shaw) dan Henry Czerny (Ready or Not).

Di seri film berikutnya, akan memperkenalkan pendatang baru, Shea Whigham (Joker), Pom Klementieff (Guardians of the Galaxy 2, Avengers: Infinity War), dan Esai Morales (La Bamba, Titans) yang menggantikan Nicholas Hoult (Mad Maz: Fury Road) untuk tokoh penjahat.

Dead Reckoning Part 2 juga akan ada Holt McCallany, Nick Offerman dan Janet McTeer.

Mission: Impossible 8 ini rencananya akan mulai tayang di bioskop pada 23 Mei 2025.

Penulis: Ara

Editor/redaktur: Rizky/Wara

Baca Juga : https://lensa44.com/sedang-tayang-di-bioskop-inilah-fun-fact-mission-impossible-dead-reckoning-part-one/

Share

One thought on “Menjelang Debut Mission: Impossible 8

Comments are closed.