Lensa Wisata

Menikmati Eksotika Senja dari Bukit Teletabies Prambanan

Jogja memang dikenal memiliki sejuta destinasi wisata. Salah satu destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi adalah Bukit Teletabies. Di sini, pengunjung akan disuguhkan dengan keindahan alam yang menawan dan berbagai spot foto yang menarik. Tak lupa, eksotika senja juga siap menyambut di penghujung hari.

Lokasinya berada di Desa Sumberharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman. Jika memasuki kawasan ini lebih dalam, pengunjung akan disuguhkan eloknya perbukitan. Tetapi, sebelum melihat panorama alam yang indah menawan, pengunjung harus memijaki puluhan anak tangga terlebih dahulu.

Selain menawarkan keindahan alam, pengunjung juga akan dimanjakan dengan banyak spot foto yang menarik.

“Tak hanya udara sejuk yang bisa dirasakan, Bukit Teletabies ini juga dilengkapi dengan banyak sekali spot foto menarik, seperti spot ayunan,” kata Sulasmono selaku pengelola Bukit Teletabies.

Di atas Bukit Teletabies ini juga terdapat banyak gazebo. Pengunjung dapat menggunakan gazebo ini untuk menikmati landscape perbukitan yang ada di kawasan Prambanan dan sekitarnya. Latar pemandangan alam yang sungguh menakjubkan, juga cocok untuk berswafoto mengabadikan moment terbaik.

Tak hanya gazebo, pengunjung juga dapat menaiki gardu pandang di tengah-tengah hamparan taman. Sesampainya di atas gardu pandang, lambaian angin akan menyambut pengunjung. Kemudian dari ketinggian, pengunjung juga akan menikmati pemandangan pedesaan dan perbukitan di sekitar Bukit Teletabies yang terlihat sangat menawan.

Keindahan Yogyakarta bagian timur yang masih asri dan alami juga tak akan terlewatkan dari atas gardu pandang. Menariknya lagi, dari atas gardu pandang ini pengunjung bisa melihat mungilnya rumah domes yang tersusun rapih.

Destinasi wisata yang dibuka tahun 2017 ini, menjadi jujugan pas bagi pengunjung yang ingin menikmati senja. Waktu terbaik untuk berkunjung yaitu sore hari. Pengunjung akan langsung disambut oleh semburat mentari senja yang mulai hilang ke peraduan.

Penasaran dengan keindahan alam di Bukit Teletabies? Segera luangkan waktumu untuk berkunjung dan jangan lewatkan keindahan langit senja yang sangat menggoda di Bukit Teletabies! Bukit Teletabies akan membuat momentum quality time  dengan orang terdekat semakin berkesan. (DA/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *