Lensa Entertainment

Kronologi EXO-CBX Putuskan Kontrak dengan SM Entertainment

Pada awal bulan ini, kabar mengejutkan datang dari sub unit boygrup K-Pop EXO, yaitu EXO-CBX. Pada Kamis (1/6), Chen, Baekhyun, dan Xiumin memutuskan untuk mengakhiri kontrak eksklusif mereka dengan agensinya SM Entertainment.

Menurut kuasa hukum mereka, Lee Jae Hak, salah satu alasan mereka memutuskan hal tersebut adalah karena tidak ada proses yang transparan tentang perpanjangan kontrak.

“Sejak 21 Maret hingga saat ini, kami mengirim sertifikasi konten hingga tujuh kali, dan melalui ini, kami kembali meminta salinan laporan penyelesaian yang transparan dan dasar penyelesaian,” kata Lee, dikutip Sabtu (3/6).

“Namun, SM tidak sanggup menyediakan salinan data tersebut. Mereka bersikukuh bahwa itu tidak ada. Kami datang untuk memberitahu SM bahwa kami mengakhiri kontrak eksklusif kami mulai hari ini, 1 Juni,” lanjutnya.

Di sisi lain, menurut pernyataan SM, hal itu dilakukan karena adanya pihak luar yang mempengaruhi artis-artis mereka untuk bertindak seperti itu.

“Pihak ini bilang bahwa tidak apa-apa untuk mengabaikan kontrak eksklusif para artis dan menandatangani kontrak dengan mereka saja,” tulis SM Entertainment dalam sebuah pernyataan.

“Sudah bisa dipastikan bahwa ada pihak luar yang membuat usulan tak beralasan ke artis kami,” lanjutnya.

SM juga mengklaim ketiga member EXO itu telah meneken atau mencoba menandatangi kontrak ganda. Namun hal itu langsung dibantah oleh pihak yang bersangkutan.

“Baekhyun, Chen, dan Xiumin tak pernah meneken atau mencoba menandatangani kontrak selain kontrak eksklusif mereka saat ini dengan SM. SM harus menahan diri dari membuat klaim palsu,” ujar Lee Jae Hak dalam keterangan resmi.

Kuasa hukum itu juga mempertanyakan sikap SM Entertainment yang terus membicarakan pihak eksternal. Ia menegaskan ketiga idol itu sudah dewasa dan ingin mengungkapkan keresahan mereka yang sudah lama dipendam.

Sementara itu, pihak agensi juga menuntut kubu Chen dkk itu untuk membuktikan tidak ada kontrak ganda yang dibuat.

“Perusahaan menuntut kuasa hukum artis untuk mengonfirmasi apakah ada kontrak ganda antara artis dan pihak asing, tapi kuasa hukum yang bersangkutan mengirim sebuah surat resmi untuk menghentikan kontrak eksklusif tanpa ada jawaban,” tulis SM dalam pernyataannya.

Sebenarnya, keputusan mengakhiri kontrak yang diajukan oleh Chen, Baekhyun dan Xiumin EXO itu telah disepakati berdasarkan pertimbangan yang matang dari masing-masing pihak. Namun, malah berbuntut panjang seperti ini.

Baekhyun, Xiumin, dan Chen sendiri menyatakan meski dirinya sudah mengakhiri kontrak eksklusif dengan agensi itu, mereka akan tetap aktif sebagai anggota EXO. (SC/L44)

Share

One thought on “Kronologi EXO-CBX Putuskan Kontrak dengan SM Entertainment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *