HeadlineLensa Olahraga

Iwan Bule Pastikan Tak Maju Jadi Calon Ketum PSSI

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, meyakinkan bahwa dirinya tidak akan maju sebagai kandidat calon Ketua Umum PSSI periode berikutnya. Hal itu disampaikannya dalam Kongres Biasa PSSI pada Minggu (15/1).

Keputusan untuk tidak lagi maju sebagai Ketum PSSI, kata dia, sudah bulat dan setelah dirinya melakukan sholat istikharah.

“Saya merasa pengabdian saya kepada PSSI sudah cukup maksimal, tenaga pikiran waktu bahkan materi sudah saya dedikasikan untuk PSSI. Saya memutuskan bahwa tidak akan maju lagi dalam pencalonan sebagai ketua umum dalam KLB nanti,” kata Iwan Bule, sapaan akrabnya, dikutip pada Senin (16/1).

Kendati begitu, dirinya yang belum resmi menanggalkan jabatannya, mengaku bakal ikut mengawal jalannya Kongres Luar Biasa (KLB), yang rencananya bakal digelar pada 16 Februari 2023 mendatang.

Ia pun berterimakasih kepada jajarannya yang selama ini turut membantunya dalam menjalankan PSSI.

Bersamaan dengan itu, di periode yang tinggal satu bulan ini, Iwan Bule berpesan agar jajarannya bekerja dengan maksimal dalam mempersiapkan KLB. Juga, setelahnya agar bersama-sama memajukan PSSI dengan ketua umumnya yang baru.

“Namun, setelah pertandingan kita saling berjabat tangan. di luar pertandingan juga harus begitu. Jika ada masalah coba selesaikan secara duduk bersama, secara musyawarah untuk mufakat. Jangan ada perpecahan dan jangan saling menjelekkan,’’ terangnya.

Sementara itu, peluang pencalonan Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 kini telah diisi oleh dua kandidat, yakni La Nyalla Mattalitti dan Erick Thohir. Selain itu, ada pula Ratu Tisha, mantan Sekjen PSSI yang kembali hadir untuk mencalonkan diri sebagai Wakil Ketua Umum PSSI. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *