Lensa Terkini

Hari Raya Kok Siapin Baju Baru, Siapin Jawaban untuk ‘Kapan Nikah?’ Dong

Menjelang hari raya, kebanyakan orang sibuk mempersiapkan baju lebaran dan berbagai makanan khusus menyambut Idul Fitri. Tak hanya itu, hari raya menjadi waktu di mana sanak saudara berkumpul untuk saling bersilaturahmi. Dari berbagai penjuru mereka pulang ke kampung halaman dan berkumpul bersama keluarga.

Berbagai celoteh dari sanak saudara, terkadang membuat gelak tawa pecah di antara anggota keluarga. Terkadang pula, ada celetukan yang membuat kita bingung dan mati kutu ketika hendak menjawabnya.

Salah satu pertanyaan yang sangat merusak mood saat lebaran dan kumpul bersama keluarga adalah pertanyaan ‘Kapan nikah?’. Karena itulah, muncul celetukan netizen dengan pernyataan “Hari raya kok siapin baju baru, siapin jawaban untuk kapan nikah dong”.

Berikut ini jawaban komedi dari pertanyaan ‘Kapan nikah?’ yang bisa kalian praktikkan:

Jawaban ke-1:
“Kapan nikah?”
“Ya itu lah tante, belum ada dana. Nanti kalau udah dapat warisan dari tante aja deh.”
“Eh jadi maksudnya kamu doain tante meninggal?”

Jawaban ke-2 :
“Kapan nikah?”
“Iya kapan ya, aku juga penasaran kira-kira kapan ya.”

Jawaban ke-3 :
“Kapan nikah?”
“Nanti nunggu bulan 2.”
“Ini udah bulan Mei lho.”
“Bulan 2, sekarang kan bulannya baru 1.”
“Kiamat dong.”

Jawaban ke-4
“Kapan nikah? Si itu udah nikah loh, kok kamu belum nikah-nikah?”
“Kapan meninggal? Si Fulan udah meninggal loh, buruan meninggal, ntar kuburannya keburu abis lahan.”

Jawaban ke-5
“Kapan nikah?”
“Pokoknya kalo ngga hari Jumat, Sabtu, Minggu.”

Jawaban ke-6
“Kapan nikah? Mamah udah pengen punya cucu.”
“Kalo cucunya dulu, boleh ngga?”

Jawaban ke-7
“Kapan nikah?”
“Tau gak, jodoh itu kayak Ayat pertama surah Al-Baqarah yaitu Alif Lam Mim. Cuma Allah yang tau.”

Jawaban ke-8
“Mana suamimu, lama banget ga nikah-nikah?”
“Ntar, pesen dulu di Shopee.”

Jawaban ke-9
“Bro, kapan nikah?”
“Dengerin nih. (Mulai nyanyi) Kupasrahkan semua pada Tuhan, yang telah mengatur semua, jalanku dan juga jodohku, dimanapun kapan pun itu. Karena ku selow sungguh selow amat selow, santai…”

Jawaban ke-10
“Kapan nikah?”
“Mei.”
“Serius? Bentar lagi dong.”
“Meibi yes, meibi no.”

Jawaban-jawaban di atas bisa kalian gunakan untuk menjawab pertanyaan nyeleneh kapan nikah dari saudara, orang tua, dan teman, semoga berhasil. (Netizen: Rini)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *