Lensa Jogja

Cuaca Ekstrem, Pengunjung Pantai Parangtritis Diminta Waspada

Potensi ancaman gulungan ombak tak mengurangi minat wisatawan untuk berkunjung ke Pantai Parangtritis, Bantul, DI Yogyakarta. Bahkan, jumlahnya kian meningkat di masa libur akhir tahun ini.

Meskipun demikian wisatawan diminta untuk tetap waspada dan memperhatikan himbauan petugas.

Berbagai upaya pengamanan pun dilakukan oleh petugas penjaga pantai dengan mendirikan pos pantau sebanyak 6 titik yang masing-masing diisi enam orang personil, serta memasang sejumlah rambu-rambu peringatan di sepanjang pantai.

Koordinator Satlinmas Rescue Istimewa Wilayah 3 Prangtritis, Ali Susanto mengungkapkan lonjakan pengunjung ini kemungkinan akan sampai malam tahun baru besok.

“Mungkin sampai malam tahun baru, pelonjakan pengunjung sangat meningkat,” ungkapnya.

Ali juga mengimbau kepada para wisatawan untuk selalu mematuhi perintah dari petugas yang berjaga.

“Kami selalu mengingatkan kepada pengunjung untuk mematuhi perintah anggota-anggota kami yang berada di sepanjang Pantai Parangtritis. Karena saat ini, Pantai Parangtritis dan Pantai Depok memang sedang mengalami palung ada sekitar 4 titik,” jelas Ali.

Para wisatawan sengaja datang dari berbagai daerah untuk menghabiskan liburan bersama keluarga di Pantai Parangtritis.

“Karena dari sebelum liburan anak-anak minta ke pantai, jadi kalau tidak dituruti nanti kan kecewa,” ungkap Ani Hanifah salah satu wisatawan Pantai Parangtritis.

Kendati demikian, Ani tetap menyadari akan risiko yang dihadapinya dan tetap memilih bermain air di tepian pantai sembari melakukan pengawasan dan pendampingan kepada anak-anaknya.

“Ya waspada pada diri sendiri sendiri aja. Jangan dekat-dekat laut, di tepi-tepi saja dan tetap dipegang orang tua untuk anak-anak,” ucapnya.

Peningkatan jumlah kunjungan di pantai pesisir selatan Yogyakarta ini telah dirasakan sejak sepekan terkahir dan diprediksi akan mengalami puncak lonjakan pada awal tahun mendatang.

Selain terkenal akan keindahannya, Pantai Parangtritis juga menyimpan ancaman karena keberadaan palung lautnya.

Menikmati pesona Pantai Parangtritis tak melulu harus bermain air, pengunjung dapat memanjakan diri menaiki jeep wisata, atv, bendi dan berkuda menyusuri tepi pantai. Atau dapat bersantai di tepi pantai dengan memanfaatkan jasa persewaan payung dan berteduh di bawah rimbunnya pohon cemara dengan ditemani sejuknya semilir angin laut dan panorama pantai selatan. (SC/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *