Lensa Manca

DK PBB Perpanjang Misi 6 Bulan di Afganistan

Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa Bangsa (DK PBB) memperpanjang misi politiknya di Afganistan selama enam bulan ke depan. Dalam pernyataannya, Jum’at (17/9) Dewan keamaan yang berjumlah 15 orang akan melanjutkan misinya di Afganistan. Yang bernama United Nations Assistance Mission in Afghanistan (UNAMA). Misi ini akan berfokus menangani isu-isu pembangunan.

Norwegia dan Estonia memberikan kesempatan kepada pemerintahan Taliban untuk berkuasa dan menilai bagaimana pemerintahan Taliban berjalan.

“Mengirim pesan terpadu yang mendukung upaya PBB di Afghanistan di masa mendatang,” kata perwakilan Norwegia dan Estonia di pernyataannya  kepada DK PBB.

Untuk enam bulan ke depan, resolusi tersebut akan memastikan misi  PBB dapat melanjutkan pekerjaannya di Afghanistan untuk memantau hak asasi manusia, melindungi anak-anak dan warga sipil dari pelanggaran, dan mendukung

Linda Thomas-Greenfield Duta Besar AS untuk PBB mengatakan bahwa partisipasi kaum perempuan sangat dibutuhkan secara penuh, setara dan bermakna di semua tingkat pengambilan keputusan. Ia menambahkan bahwa pekerjaan di Afganistan belum selesai melayani warga Afghanistan dan memajukan HAM serta kebebasan fundamental mereka.

Sementara itu Departemen Urusan Politik dan Pembangunan Perdamaian PBB (DPPA) melalui cuitannya menuliskan, “peran penting yang akan terus dimainkan PBB  dalam mempromosikan perdamaian dan stabilitas di Afganistan”. (MRS L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *