Peringati HUT RRC, 25 Jet Tempur Hujani Taiwan
Tepat di hari peringatan berdirinya negeri Tirai Bambu, Tiongkok kembali mengerahkan sebanyak 25 pesawat militer yang menerobos zona pertengahan udara Taiwan pada Jumat (1/10).
Mau tidak mau, Angkatan Udara Taiwan turut mengerahkan pesawat untuk menghentikan puluhan jet tempur milik Tiongkok tersebut. Selain itu, sistem rudal Taipei juga sudah dikerahkan untuk memantau pergerakan pesawat tersebut.
25 Pesawat milik militer Tiongkok itu terbang ke arah Kepulauan Pratas yang dikontrol Taipei. Mengutip dari laman berita Reuters, 25 pesawat itu terdiri dari 18 pesawat tempur J-16, empat Su-30, dua pesawat pengebom H-6 dengan kekuatan nuklit, serta pesawat anti-kapal selam.
Manuver pesawat Tiongkok ini bukanlah kali pertama yang terjadi. Minggu lalu, Taiwan mencegat sebanyak 19 jet tempur Tiongkok yang menerobos wilayahnya. Pada minggu sebelumnya, sebanyak 10 jet milik Tiongkok juga mencoba untuk menerobos zona pertahanan Taiwan.
Manuver pesawat tersebut terjadi sehari setelah Taiwan mengusulkan penaikkan anggaran pertahanan militer sebesar 240 miliar dolar Taiwan atau senilai Rp 123 triliun yang akan digunakan untuk membeli senjata. Bukan tanpa alasan, pengajuan tersebut dilakukan di tengah ancaman keamanan yang semakin nyata.
“Tiongkok terus menaruh investasi besar pada anggaran pertahanan nasional. Kekuatan militer mereka berkembang pesat dan mereka terus mengirimkan pesawat serta kapal untuk menginvasi perairan dan ruang udara kita,” tutur pihak Kementerian dan Pertahanan Taiwan.
Tiongkok beranggapan bahwa Taiwan merupakan pembangkang karena selalu ingin memerdekan diri. Oleh sebab itu, Tiongkok pun kerap kali mengerahkan jet tempur sekaligus kapal militernya untuk menerobos wilayah Taiwan sebagai getakan. (DY)