Lensa Terkini

Slogan Hari Anak Terlindungi , Okky Madasari : Terlindungi dari Apa dan Siapa?

Peringatan Hari Anak Nasional di tengah situasi pandemi saat ini, alih-alih memberi dukungan  kepada anak-anak agar tetap semangat belajar di rumah, namun bagi beberapa pihak justru moment tersebut menjadi sebuah refleksi untuk melihat kondisi nyata anak-anak di Indonesia saat ini.

Presiden Joko Widodo dalam hal ini menyampaikan pesan agar anak-anak tetap semangat belajar di rumah, tetap menjaga protokol kesehatan, dan tetap bergembira seperti seharusnya. Hal tersebut diungkapkannya melalui unggahan akun instagram Jokowi dan sambutannya dalam pertemuan secara daring dengan siswa-siswi SDN Sudimara Cilongok, Banyumas pada Jumat (23/7).

Namun lain halnya dengan penulis buku Okky Madasari, melalui utas di akun twitternya ia menyampaikan keprihatinannya terhadap kondisi anak-anak di tengah pandemi saat ini. Ditambah lagi, belakangan ini sedang ramai diberitakan seorang anak usia 10 tahun yang menjadi yatim piatu sebab orang tuanya meninggal karena Covid-19, di Kampung Linggang Purworejo, Kabupaten Kutai Barat.

“Hari Anak Nasional tahun ini kita persembahkan untuk anak-anak Indonesia yang kehilangan orang tua selama pandemi. semoga mereka diberi kekuatan, mendapat bantuan, dan dukungan dari sesama warga dan utamanya dari negara.” Tulisnya Jumat (23/7).

Okky juga menyinggung bahwa slogan Hari Anak Nasional tahun ini sangat tidak relevan dengan kondisi anak-anak yang sebenarnya. Menurutnya, slogan ‘Anak Terlindungi, Indonesia Maju’ telah menutup fakta bahwa anak-anak kehilangan orang tua selama pandemi, anak-anak meninggal karena Covid-19, anak-anak yang masih dirawat karena Covid-19, dan anak-anak yang harus sekolah di rumah dalam kondisi yang tidak layak.

“Terlindungi dari apa? Siapa yang harus melindungi? Indonesia maju bagaimana? Bikin slogan boleh saja. Tapi apakah tidak disesuaikan sedikit dengan kondisi yang sedang terjadi?” Sambungnya. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *