Lensa JogjaLensa Wisata

Pemda DIY Bakal Gelar Lomba Gobak Sodor 2023

Pemda DIY melalui Dinas Kebudayaan DIY akan menggelar lomba permainan tradisional gobak sodor 2023, dengan mengusung tema Ngleluri Kabudayaan Lumantar Olahraga Tradisional. Rencananya, Lomba Gobak Sodor 2023 akan berlangsung di GOR Among Rogo pada 25-26 September 2023 mendatang.

Kepala Dinas Kebudayaan DIY, Dian Lakshmi Pratiwi, mengatakan bahwa Lomba Gobak Sodor 2023 ini diadakan dengan tujuan tetap melestarikan budaya Indonesia. Terlebih, gobak sodor telah dinobatkan sebagai Warisan Budaya Tak Benda Indonesia.

“Permainan ini masuk dalam kategori kemahiran dan kerajinan tradisional dalam Warisan Budaya Tak Benda. Permainan ini jelas layak menjadi Warisan Budaya Tak Benda Indonesia karena tidak hanya menjadi permainan yang menghibur, tapi juga memiliki nilai-nilai, seperti menggugah rasa guyub, melatih kebersamaan dan kekompakan karena dimainkan beregu,” kata Dian dalam keterangannya, dikutip pada Rabu (23/8).

Dian pun menyebut bahwa DIY telah menyumbang sebanyak 155 Warisan Budaya Tak Benda Indonesia, di mana salah satunya adalah Gobak Sodor.

Lebih lanjut, Kepala Bidang Pemeliharaan dan Pengembangan Adat Tradisi Lembaga Budaya dan Seni, Dinas Kebudayaan DIY, Eni Lestari Rahayu, mengatakan bahwa pihaknya akan segera melakukan sosialisasi kepada masyarakat berkaitan dengan gelaran Lomba Gobak Sodor 2023.

Setiap organisasi perangkat daerah (OPD) dalam Lomba Gobak Sodor 2023 diwajibkan membawa dua tim, yakni tim putra dan putri.

“Durasi permainannya nanti hanya sekitar lima menit saja. Kami berharap semua OPD bisa berpartisipasi dan mari refreshing bersama,” kata Eni.

Penulis: Alfa Kamila

Editor/redaktur: Rizky / Wara

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *