Lensa Terkini

Notes, Candid Storie dan Collaborative Collections, Fitur Terbaru dari Instagram yang Lagi Hits

Instagram terus meluncurkan beberapa perubahan signifikan, termasuk salah satunya yang paling baru adalah tambahan fitur Notes.

Notes akan menambahkan cara untuk berkomunikasi dengan orang lain secara publik, hanya dengan menggunakan teks.

Dengan Notes, pengguna dapat memperbarui teman mereka hanya dengan teks dan emoji, berbeda dengan pembaruan yang berupa gambar dan video yang paling terkenal di Instagram.

Cara menggunakan Notes di Instagram ini, yaitu pengguna dapat meninggalkan catatan dengan pergi ke bagian atas kotak masuk mereka, lalu memilih pengikut yang mereka ikuti kembali (followback) atau orang lain dari daftar “Teman Dekat” yang ada.

Dengan fitur ini, pengguna Instagram bisa membuat status singkat sebagai conversation starter menggunakan 60 karakter, berisi teks ataupun emoji saja.

Notes akan muncul di bagian atas kotak masuk teman selama 24 jam dan balasan akan tiba sebagai DM.

Selain Notes, fitur terbaru dari Instagram yaitu Candid Storie, yang sekilas mirip seperti aplikasi BeReal yang sedang populer.

Dengan Fitur ini, pengguna bisa membagikan foto yang diambil menggunakan kamera belakang dan kamera depan secara bersamaan. Pengguna juga akan bisa mendapatkan notifikasi pengingat untuk mengunggah konten Candid.

Konten candid ini akan muncul di bilah Stories di bagian atas aplikasi Instagram, dan hanya bisa dilihat oleh pengguna lain yang sudah mengunggah konten Candid-nya sendiri.

Belum habis, Instagram juga merilis fitur Collaborative Collections yang memungkinkan pengguna untuk menyimpan konten dari feed ke koleksi kolaboratif di dalam grup atau DM one-on-one.

Pengguna bisa menambahkan konten ke dalam Collaborative Collections, dengan menyimpan postingan langsung dari feed atau dibagikan ke teman via DM dan disimpan dari situ. (SC/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *