Lensa Terkini

Mantan Anggota Timnas Voli Putri Ini Resmi Dinyatakan Sebagai Seorang Pria

 Terlahir Dengan kondisi Hipoposdia

Sejak kecil ternyata Aprilia Manganang mengaku bahwa ia merasakan adanya perbedaan antara dirinya dengan perempuan lainnya. Ternyata, ketika lahir ia memang mengalami kelainan yang disebut dengan Hipospadia.

Hipospadia ini adalah kelainan genetik dimana ujung uretra (tempat keluar kencing yang ada di pangkal) biasanya terjadi bersamaan karena penis kecil tidak tumbuh, sehingga berbentuk seperti clitoris dan disangka terlahir sebagai perempuan.

“Sebetulnya kelainan pada sistem reproduksi ini cukup sering terjadi, jadi bahkan menempati peringkat kedua dari jumlah kasus yang biasa terjadi untuk kelahiran bayi laki-laki. Menurut data, di setiap bayi laki yang lahir, ada satu yang alami kelainan. Atau empat orang setiap seribu kelahiran bayi laki-laki,” jelas Andika Perkasa.

Sejak Lahir Diputuskan Sebagai Perempuan

Kondisi Hipoposdia memang disebut bukan kasus yang langka. Namun, lantaran kurangnya pengetahuan, akhirnya setelah dilahirkan, Aprilia Manganang pun diputuskan berjenis kelamin perempuan.

Sehingga, semasa kecil hingga ia tumbuh dewasa, ia harus hidup sebagai perempuan kendati dirinya tak merasa demikian. Baru setelah ia masuk menjadi anggota TNI, ia mendapatkan cukup perhatian sehingga dapat mendapatkan tes terkait kondisi medis yang ia alami.

“Jadi saya konsultasi tawarkan apa yang bisa kami bantu untuk dia. Akhirnya Sersan Manganang rupanya sambil dengan excited. Ini yang ditunggu-tunggu, saya hadirkan tim RSPAD, kemudian lakukan pemeriksaan lengkap dengan menggunakan seluruh fasilitas kesehatan kami,” Andika menandaskan.

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *