Lensa Terkini

Korban Smackdown Aparat: Sudah Memaafkan Tapi Tidak Akan Lupa

MFA, mahasiswa UIN Banten yang menjadi korban aksi smackdown oleh aparat, meminta kepada kepolisian untuk melanjutkan kasus ini sampai tuntas, meskipun ia sudah mengaku memaafkan Brigadir NP, pelakunya.

Dilansir dari akun instagram @polreskotatangerang, pihak kepolisian sudah datang menemui MFA dan keluarganya untuk menyampaikan permintaan maafnya. Sebelumnya, Brigadir NP pun sudah meminta maaf secara terbuka kepada MFA.

“Saya sebagai sesama manusia, menerima permohonan maaf tersebut. Tapi untuk kejadian tersebut saya tidak akan lupa, dan saya berharap pihak kepolisian untuk menindak tegas terhadap oknum kepolisian yang terbukti dan dinyatakan bersalah melakukan aksi represif terhadap mahasiswa.” Kata MFA dalam keterangannya, Rabu (14/10).

Lebih lanjut, Wahyu Sri Bintoro, Kapolres Tangerang menyatakan bahwa Brigadir NP akan diproses langsung oleh Polda Banten, dan MFA juga akan terus menjalani pemeriksaan sampai benar-benar pulih.

Sementara itu, Rudy Heriyanto selaku Kapolda Banten juga mengatakan bahwa saat ini Brigadir NP sedang menjalani pemeriksaan, dan akan memberikan sanksi tegas kepada pihak terkait.

“Meyakinkan sanksi tegas kepada oknum Polresta Tangerang yang melakukan kekerasan saat pengamanan aksi unjuk rasa.” Kata Rudy. (AKM/L44)

Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *